Berita

Xiaomi Mi 9 Meluncur, dari RAM 6GB hingga 12GB

#kamisukareview – Produsen Hp Tiongkok, Xiaomi, secara resm memperkenalkan Xiaomi Mi 9. Hp yang belakangan sempat menyita perhatian publik.

Xiaomi juga memperkenalkan beberapa varian Xiaomi Mi 9, di antaranya Xiaomi Mi 9 Explorer Edition dan Xiaomi Mi 9 SE. Terkait bagaimana fisik dan spesifikasi Hp-Hp tadi, gambarnya sudah banyak beredar di media sosial beberapa kurun belakangan.

Xiaomi Mi 9 hadir juga dengan beberapa spesifikasi, seperti RAM 6GB/ROM 64GB yang dibandrol 490 dolar (Rp6,8 juta), RAM 8GB/ROM 128GB seharga 520 dolar (Rp7,3 juta).

Ada juga RAM 8GB/ROM 256GB yang dilego 545 dolar (Rp7,6 juta), serta edisi khusus dengan casing transparan RAM 8GB/ROM 256GB yang rencananya bakal dijual 740 dollar (Rp10,3 juta).

Sementara untuk varian Xiaomi Mi 9 Explorer Edition diwartakan bakal dijual mulai 885 dolar (Rp12,4 juta). Varian ini merupakan varian dengan spesifikasi tertinggi ketimbang varian lainnya.

Untuk Xiaomi Mi 9 SE dikabarkan sudah tampil di laman jual beli online JD meski selubungnya belum terkuat secara detail.

Xiaomi Mi 9 SE sejatinya bakal mulai dikirim secara luas ke pasar Tiongkok padakurun 11-20 Maret 2019 mendatang.

Mi 9, Mi 9 Explorer Edition, dan Mi 9 SE / GSM Arena

Spesifikasi gahar

Xiaomi Mi 9 juga dikatakan menggunakan prosesor anyar Qualcomm, yakni Snapdragon 855 serta 3 kamera belakang yang salah satunya berkensa 48MP.

Ini tentunya buah dari kerjasama antara Xiaomi dan Qualcomm yang selama ini dilakukan riset dan pengembangan (R&D) perusahaan yang berpusat di AS.

BACA JUGA
Dapatkan Labubu Blind Box Gratis dengan Early Pre-order OPPO Find X8 Series!

Pemasangan Snapdragon 855 dikatakan bakal meningkatkan kinerja Hp sebesar 45 persen ketimbang Snapdragon 845, serta memiliki pemrosesan 7 nanometer (7 nm).

Efek lain juga berlaku untuk prosesor grafis (GPU) Adreno 640 yang akan mengalami peningkatan sekitar 20 persen.

Sementara kecerdasan buatan (AI) yang ditanamkan juga tak kalah penting untuk berperan memetakan kinerja prosesor.

Snapdragon 855 juga dikatakan akan memberikan peningkatan lain, seperti dukungan Wi-Fi 6 dan video HDR10 + (4K pada 60fps).

Pada varian Xiaomi Mi 9 Explorer Edition masih tetap akan menggunakan chipset CPU dan GPU yang dengan Xiaomi Mi 9. Namun varian ini dibekali RAM 12GB/ROM 256GB.

Baik varian Mi 9 maupun Mi 9 Explorer Edition bakal dibekali triple kamera pada bagian belakang dengan resolusi lensa 48MP, 16MP, dan 12MP. Untuk kamera selfie-nya, hadir lensa 20MP.

Sedangkan pada Xiaomi Mi 9 SE sebagai varian dengan spesifikasi terendah dari varian ini bakal dibekali prosesor CPU Snapdragon 712 (10 nm) dengan GPU Adreno 616.

Pada varian ini, 3 kamera belakangnya beresolusi 48MP, 13MP, dan 8MP. Untuk kamera selfie, lensa 20MP pun dianggap sudah lebih dari cukup.

Wah, wajib ditunggu nih di Indonesia nih…

Shares: