review1st.com – Telkomsel berkomitmen untuk menjaga bumi dengan meluncurkan inisiatif Corporate Social Responsibility (CSR) Telkomsel Jaga Bumi.

Dalam rangka Hari Bumi Sedunia, Telkomsel mengajak pelanggan untuk bergabung dalam kampanye “Jejak Kebaikan”, yang menggalang kepedulian terhadap lingkungan dan masa depan bumi.

Telkomsel Mengajak Pelanggan dalam Aksi Peduli Lingkungan pada Hari Bumi Sedunia

Melalui program Telkomsel Jaga Bumi Carbon Offset, pelanggan dapat menukarkan Poin Telkomsel untuk penanaman pohon, sejalan dengan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) yang dikedepankan oleh perusahaan.

Saki H. Bramono, VP Corporate Communications & Social Responsibility Telkomsel, mengatakan, “Telkomsel mengajak seluruh pelanggan untuk menciptakan ‘Jejak Kebaikan’ dengan tindakan nyata dalam menjaga keberlanjutan lingkungan.

Melalui program Telkomsel Jaga Bumi, kami telah menanam lebih dari 15 ribu pohon mangrove dan memproduksi lebih dari 75 ribu pavement block serta 20 ribu phone holder dari limbah plastik dan bekas cangkang kartu SIM sepanjang tahun 2023.”

Telkomsel juga telah mendukung akses digital pada 232 situs jaringan di daerah terpencil dan perbatasan Indonesia melalui program BTS Merah Putih yang menggunakan energi hijau, serta mengimplementasikan teknologi ramah lingkungan pada kantor-kantor mereka.

Sebagai bagian dari gerakan “Jejak Kebaikan”, Telkomsel mendorong karyawan untuk menggunakan transportasi umum, kendaraan ramah lingkungan, atau bahkan bersepeda ke tempat kerja, serta membawa alat makan pribadi.

Selain itu, Telkomsel akan terus melanjutkan program penukaran Poin untuk upaya carbon offsetting bersama pelanggan dan karyawan pada tahun 2024, serta meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pemilahan dan daur ulang sampah di seluruh Indonesia.

BACA JUGA
Mudik ala POCO: Nikmati Perjalanan dengan Hape Mulai dari Sejutaan!

Dengan hadirnya teknologi eSIM Telkomsel, perusahaan juga berharap dapat mengurangi limbah bekas kartu SIM dan mendukung program Telkomsel Jaga Bumi Waste Management.

Telkomsel Jaga Bumi telah menjalin kemitraan dengan instansi pemerintah dan sektor swasta dalam berbagai program pelestarian lingkungan, termasuk dukungan pada ekosistem hutan mangrove di Bali melalui teknologi Internet-of-Things (IoT), serta kolaborasi dengan produsen motor listrik terkemuka di Indonesia untuk mengurangi emisi karbon.

Dengan komitmen ini, Telkomsel berharap dapat terus menciptakan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan hidup, menuju hari yang lebih baik dan masa depan yang cerah.

Shares: