review1st.com – HiFuture mulai resmi meluncurkan produk produk unggulannya setelah pengenalan merek pada awal November lalu. Kali ini HiFuture memperkenalkan produk smartwatch besutannya yang memiliki fitur-fitur premium dengan harga ramah di kantong.

Memiliki fitur lengkap untuk memantau aktivita olahraga Anda, Zone 2 juga memiliki beberapa fitur keren lainnya.

Dikemas dengan bentuk kotak dengan ukuran layar yang besar yaitu 1,96 inch, membuat Zone 2 nyaman untuk digunakan dan memantau informasi yang ditampilkan.

Dibuat dari bahan polycarbonate Zone 2 juga mempunyai bobot yang ringan namun kokoh di tunjang juga dengan strap yang terbuat dari karet yang nyaman dan kuat sehingga membuatnya memiliki kenyamanan dalam memakainya.

Fitur kesehatan seperti pemantau detak jantung dan kemampuan mendeteksi berapa jumlah oksigen yang ada pada darah kita (Blood Oxygen) dan fitur pantau aktivitas keseharian kita yang mampu menghitung dengan akurat berapa langkah kaki dan jarak tempuh yang sudah kita tempuh selama sehari, serta estimasi jumlah kalori yang terbakar.

Serta beberapa fitur yang juga membantu kita dalam berlatih olah pernafasan, fitur ini membantu kita dalam memandu mengolah nafas dengan tanda berupa getaran, sehingga kita tahu kapan kita harus mengambil nafas dan kapan kita harus mengeluarkan nafas. 

Menurut Kenneth Myron, Country Director HiFuture Indonesia, smartwatch ini besutan HiFuture ini memiliki spesifikasi dan fitur yang bisa dibilang lengkap dalam menemani aktivitas sehari-hari. Selain beberapa fitur keseharian yang dimiliki produk ini juga menjadi produk awal yang diperkenalkan pada konsumen tanah air.

BACA JUGA
Hyundai Siap Membawa Elektrifikasi ke Tanah Air dengan Langkah-langkah Inovatif

“Iya ini merupakan produk awal jam pintar yang kami perkenalkan di Indonesia, namun kita masih memiliki banyak jenis atau tipe jam pintar yang lainnya yang tentunya juga memiliki spesifikasi berbeda sesuai dengan kebutuhan pengguna.

Namun Zone 2 ini memiliki fitur dan spesifikasi yang diperuntukkan bagi pengguna yang dinamis karena dapat menunjang aktivitas keseharian seperti bekerja dan berolahraga.” ujar Kenneth.

Zone 2 memiliki fitur yang bisa terhubung dengan telepon pintar sehingga dapat memantau panggilan seperti menjawab dan menolak panggilan. Serta mampu membaca pesan yang terkirim dari smartphone baik itu SMS, email atau juga pesan Whatsapp.

Memiliki ketahanan operasi hingga 7 hari smartwatch ini layak untuk dipertimbangakn sehingga Anda tidak perlu mengisi daya setiap hari. 

Untuk menghubungkan pada perangakat smartphone, Anda harus memasang aplikasi GloryFit terlebuh dahulu pada smartphone Anda. Aktifkan bluetooh lalu cari pada menu pencarian perangkat pada perangkat smartphone Anda Future Fit Zone2.

Klik dan hubungkan. Secara otomatis aplikasi akan mendeteksi dan Zone 2 bisa digunakan sebagai perpanjangan dari smarphone Anda.

Smartwatch ini juga mampu tahan terhadap air. Dengan kemapuan IP68, seperti kita ketahui IP68 adalah kode sertifikat yang dirilis oleh Komisi Elektronik Internasional yang berarti produk ini bisa dibawa berenang hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. Jadi tidak perlu

Hifuture memberikan harga khusus selama masa peluncuran perdana yaitu 4 hingga 17 Desember, smartwatch Future Fit Zone 2 dibanderol dengan harga 300 ribuan.

BACA JUGA
Xiaomi Terpilih dalam 'TIME100 Most Influential Companies' Tahun 2024

Anda bisa membelinya di pasar online melalui marketplace ternama seperti Shopee, tokopedia dan Lazada. Tentunya hanya berlaku di toko online resmi HiFuture pada chanel-chanel tersebut.

Shares: