review1st.com – Samsung kembali menghadirkan smartphone dengan spesifikasi dan fitur unggulan melalui Galaxy A56 5G. Penasaran dengan perangkat ini? Simak review Samsung Galaxy A56 5G kami berikut.
Sebagai bagian dari seri A, Galaxy A56 5G hadir dengan berbagai peningkatan, termasuk kemampuan kamera yang lebih tajam, performa yang lebih cepat, dan teknologi AI yang semakin cerdas.
Yuk kita langsung breakdown elemen dan aspek penting yang diboyong Samsung ke dalam HP terbarunya ini.
Review Lengkap Galaxy A56 5G

HP all around dengan desain modern, kamera menjanjikan, performa terbaik dalam mendukung aktivitas sehari-hari semakin banyak diburu konsumen.
Samsung mencoba menerjemahkan kebutuhan konsumen tersebut melalui Galaxy A56 5G. Apakah bisa memenuhi ekspektasi? Kita mulai ulasannya dari sektor desain.
Rancangan Bodi & Display

Samsung Galaxy A56 5G hadir dengan desain yang memadukan estetika dan fungsionalitas. Dengan dimensi layar 6,7 inci, smartphone ini menawarkan pengalaman visual yang luas dan nyaman, namun desainnya tetap slim dan ergonomis.
Bodi belakangnya terbuat dari bahan polikarbonat dengan finishing yang halus, memberikan kesan premium tanpa terasa licin atau mudah tergores.

Pilihan warna yang tersedia, seperti Awesome Olive, Awesome Graphite, Awesome Pink, dan Awesome Lightgray, memberikan sentuhan warna kekinian yang sesuai dengan gaya anak muda.
Salah satu fitur desain yang menonjol adalah housing kamera belakang yang terpisah, memberikan kesan elegan dan rapi.

Penempatan kameranya juga disusun dengan baik untuk menghindari gangguan saat meletakkan smartphone di permukaan datar.
Tak hanya itu, Galaxy A56 5G dilengkapi dengan sertifikasi IP67, yang berarti perangkat ini tahan terhadap debu dan air, sehingga cocok digunakan dalam berbagai kondisi cuaca atau saat beraktivitas di luar ruangan tanpa khawatir akan kerusakan akibat cipratan air atau debu.
Meski memiliki desain yang cukup besar, Galaxy A56 5G tetap nyaman digenggam berkat sudut-sudut yang sedikit membulat dan ketebalan yang relatif ramping.
Dengan bobot yang seimbang, perangkat ini tetap mudah dioperasikan dalam penggunaan sehari-hari, meskipun bagi beberapa pengguna dengan tangan lebih kecil, penggunaan satu tangan mungkin sedikit lebih menantang.
Desain Galaxy A56 5G memang dirancang untuk memberikan keseimbangan antara estetika, kenyamanan, dan daya tahan, menjadikannya pilihan yang menarik di kelasnya.

Layar Galaxy A56 5G juga mengalami peningkatan signifikan. Dengan ukuran 6,7 inci, layar ini menawarkan pengalaman visual yang lebih luas dan lebih imersif. Juga dilapisi kaca pelindung Gorilla Glass Victus+.
Ditambah dengan refresh rate 120Hz, transisi layar menjadi lebih mulus, baik untuk scrolling media sosial, menonton video, hingga bermain game.
Bahkan, tingkat kecerahan layar yang meningkat menjadi 1200 nits menjadikan Galaxy A56 5G nyaman digunakan di bawah sinar matahari langsung.
Kamera Samsung Galaxy A56 5G

Salah satu keunggulan utama dari Galaxy A56 5G adalah sistem kameranya yang canggih. Kamera utama 50MP, kamera ultra-wide 12MP, dan kamera makro 5MP memberikan hasil foto yang tajam dengan detail yang lebih hidup, baik di kondisi terang maupun redup.
Bagi kamu yang gemar berfoto atau membuat konten, Galaxy A56 5G sangat cocok digunakan untuk mengabadikan momen penting, bahkan di malam hari, berkat teknologi Nightography yang ditingkatkan.
Fitur AI yang disematkan dalam Galaxy A56 5G juga mendukung hasil foto dan video yang lebih optimal.
Fitur Best Face memungkinkan kamu memperbaiki wajah yang terpejam atau kurang sempurna dalam foto, sementara fitur Auto Trim akan membantu kamu mengedit video secara 9otomatis tanpa perlu aplikasi tambahan.
Dengan dukungan kamera depan 12MP yang dilengkapi Video HDR, selfie dan video call akan terlihat lebih jernih dan tajam meski dalam kondisi cahaya rendah.
Hasil Kamera:









Performa
Galaxy A56 5G dipersenjatai dengan prosesor Exynos 1580 yang kuat dan efisien dengan teknologi fabrikasi 4 nm.
Chip ini memiliki komposisi CPU 8 core yang berkecepatan hingga 2,9 GHz dan GPU Samsung Xclipse 540. Lebih jauh, guna mendongkrak kinerja, HP ini dilengkapi dengan pendingin vapor chamber yang lebih besar dari pendahulunya.

Performa yang ditawarkan tentu saja sangat mendukung aktivitas multitasking, mulai dari menjalankan aplikasi-aplikasi berat hingga gaming.
Bagi para gamer, Galaxy A56 5G menawarkan pengalaman bermain game yang mulus berkat dukungan refresh rate 120Hz dan Vapor Chamber untuk menjaga suhu tetap stabil selama sesi gaming panjang.

Ditambah dengan RAM hingga 12GB dan penyimpanan internal 256GB, Galaxy A56 5G memungkinkan kamu untuk menyimpan banyak data dan bermain game favorit tanpa khawatir lag.
Berikut hasil benchmark menggunakan Geekbench dan Antutu:

Fitur Lain
Samsung Galaxy A56 5G mendukung untuk menjalankan sistem operasi Android 15 dan antarmuka One UI 7.

Salah satu fitur unggulan dari Galaxy A56 5G adalah teknologi AI yang semakin cerdas. Fitur seperti Object Eraser membantu kamu menghapus objek yang mengganggu dalam foto.
Sedangkan Edit Suggestion memberikan rekomendasi pengeditan untuk memperbaiki hasil foto kamu. Juga ada Circle to Search yang sudah diperbarui untuk mempermudah pencarian.

Keamanan juga menjadi fokus utama dengan Samsung Knox Vault, yang memastikan data pribadi kamu tetap aman.
Fitur pendukung lainnya meliputi jaringan 5G, Dual Nano SIM, USB C, NFC, Bluetooth 5.3, WiFi 802.11a/b/g/n/ac/ax, in-display fingerprint, dan lain-lain.
Di sektor hiburan dan audio, teknologi Dolby Atmos memberikan pengalaman audio semakin kaya dan mendalam, baik saat menonton film atau mendengarkan musik.
Samsung juga menjamin pembaruan keamanan selama 6 tahun, memberikan rasa aman untuk jangka panjang.
Baterai Samsung Galaxy A56 5G
Samsung Galaxy A56 5G bukan hanya menawarkan performa mumpuni dan kamera canggih, tetapi juga kemampuan baterai yang sangat andal untuk mendukung segala aktivitas kamu sepanjang hari.

Galaxy A56 5G dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5000mAh, yang merupakan ukuran ideal untuk smartphone modern di kelas menengah.
Asyik kan? Kita bisa menikmati penggunaan sepanjang hari tanpa harus sering-sering mengisi ulang. Baik untuk bekerja, bermain game, menonton film, atau browsing, baterai Galaxy A56 5G dapat mengakomodasi kebutuhan daya untuk berbagai aktivitas harian.
Untuk pengguna yang aktif di media sosial, menonton video, atau melakukan panggilan video, HP dapat bertahan cukup lama berkat optimisasi perangkat lunak dan efisiensi energi dari prosesor Exynos 1580 yang digunakan.
Baterai besar ini sangat cocok untuk kamu yang sering berpergian atau memiliki jadwal padat, karena bisa mengandalkan daya ponsel sepanjang hari tanpa kekhawatiran.
Kelebihan lainnya adalah keberadaan teknologi pengisian cepat 45W yang memungkinkan kamu untuk mengisi ulang baterai dengan sangat cepat.
Dengan pengisian super cepat ini, kamu tidak perlu menunggu berlama-lama untuk mendapatkan daya yang cukup.
Hanya dalam waktu sekitar 30 menit, Galaxy A56 5G sudah dapat terisi hingga 65%, sehingga kamu bisa kembali menggunakan ponsel untuk melanjutkan aktivitas tanpa banyak gangguan.
Hal ini tentu sangat berguna bagi mereka yang sering kali kehabisan daya dalam waktu singkat dan membutuhkan pengisian cepat agar bisa melanjutkan kegiatan.

Kelebihan dan Kekurangan Galaxy A56 5G
Samsung Galaxy A56 5G menawarkan performa kencang dengan prosesor Exynos 1580 dan RAM hingga 12GB, cocok untuk multitasking dan gaming.
Kameranya unggul dengan 50MP di belakang dan 12MP di depan, menghasilkan foto jernih bahkan dalam cahaya rendah berkat fitur Video HDR dan Nightography.
Desainnya modern dan tahan air (IP67), serta baterai 5000mAh yang awet dan pengisian cepat 45W menjadi daya tarik lainnya.
Layar 6,7 inci dengan refresh rate 120Hz menawarkan pengalaman visual mulus, ditambah dukungan 5G untuk kecepatan internet cepat.
Namun, salah satu minusnya, seri ini tdak ada slot microSD untuk ekspansi memori. Untungnya, kapasitas memori internalnya cukup besar.
Secara garis besar, Samsung Galaxy A56 5G hadir dengan berbagai fitur canggih yang sangat cocok untuk pengguna yang menginginkan perangkat serba bisa.
Dari sektor kamera yang mumpuni, performa cepat, hingga dukungan hiburan yang memadai, Galaxy A56 5G siap menemani aktivitas sehari-hari kamu.
Dengan harga mulai dari Rp6.199.000, perangkat ini menawarkan berbagai promo menarik yang bisa kamu dapatkan hingga 27 April 2025.
- Samsung Galaxy A56 5G 8 GB/128 GB: Rp 6.199.000
- Samsung Galaxy A56 5G 8 GB/256 GB: Rp 6.699.000
- Samsung Galaxy A56 5G 12 GB/256 GB: Rp 7.199.000
Ayo buruan beli sebelum kehabisan!