#kamisukareview – Desas desus produsen Hp Tiongkok, Redmi, sedang menyiapkan produknya yang berbasis Android Go belakangan santer terdengar, bahkan spesifikasinya pun telah bocor.

Jika kamu memeasukkan kata kunci #GoSmartDoMore di Instagram, maka beberapa akun telah memposting gambar maupun spesifikasi Hp ini.

Nampakya memang Hp ini disiapkan untuk pengguna pemula alias entry-level karena daftar spesifikasinya yang cukup rendah.

Secara umum, Redmi Go, hadir dengan layar 5 inci beesolusi 1.280 x 720 piksel dengan aspek rasio 16:9. dengan tingkat kecerahan 380 nit.

Kinerja Redmi Go dibekali Snapdragon 425 dengan sokongan RAM 1GB/ROM 8GB. Tersedia pula slot memori tambahan dengan kapasitas maksimal 128GB.

Soal kamera, ada kamera tunggal di bagian belakang Hp yakni 8MP dengan aperture f/2.0 lengkap dengan fitur HDR dan lampu kilat LED. Sementara kamera selfie-nya hadir dengan resolusi 5MP dengan aperture f/2.2.

Secara umum Redmi Go menjalankan sistem operasi Android 8.1 Oreo (Go Edition). Meski disinyalir sebagai produk terjangkau, namun belum ada bocoran terkait harga Hp ini.

Spesifikasi Redmi Go:

  • Dimensi: 140.4x 70.1 x 8.35 mm;
  • Berat: 137 gram
  • Layar: HD+ 16: 9 5 inci (1280 x 720 piksel), rasio kontras 1000: 1, 72 persen NTSC Color Gamut
  • Chip (SoC): Snapdragon 425 (1.4 GHz Quad-Core)
  • GPU: Adreno 308
  • RAM: 1GB
  • ROM: 8GB
  • MicroSD: maksimal 128GB
  • OS: Android 8.1 Oreo (Edisi Oreo Go)
  • Kamera belakang: 8MP dengan LED Flash, aperture f/2.0
  • Kamera depan/selfie: 5MP dengan aperture f/2.2, ukuran piksel 1,12 ?m
  • Fitur: 4G VoLTE, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.1, GPS
  • Baterai: 3.000 mAh
BACA JUGA
ASUS Memperkenalkan Mini PC NUC 14 & ROG NUC untuk Performa Tinggi

credit: FoneArena, GizChina, #GoSmartDoMore

Shares: