review1st.comrealme dengan bangga, realme mengumumkan bahwa ia telah masuk ke dalam daftar “50 Most Innovative Companies” di Tiongkok untuk tahun 2020 oleh salah satu media bisnis terkemuka dunia, Fast Company. Mereka terus berkomitmen untuk menyediakan produk smartphone dan AIoT.

Prestasi inovatif realme dan pertumbuhan pesat di bidang teknologi telah diakui oleh otoritas internasional dan media-media terkemuka. Pada Q3 2019, realme yang baru genap berusia setengah tahun, dengan cepat masuk ke dalam daftar TOP 7 Merek Smartphone di dunia oleh Counterpoint.

Hal tersebut dikarenakan pengalaman komprehensif yang diberikan oleh berbagai produk miliknya, Atas komitmen yang ia tunjukan, pada November 2020, realme baru saja dinobatkan sebagai merek smartphone tercepat di dunia dengan mengapalkan penjualan 50 juta unit hanya dalam 9 kuartal (Counterpoint, Q3 2020).

[bacajuga number=5 tag=”realme”]

realme Jadi 50 Most Innovative Companies 2020 di Cina

realme Jadi 50 Most Innovative Companies 2020 di Cina

Fast Company merupakan salah satu dari tiga media bisnis terkemuka di dunia yang memiliki reputasi sama seperti “Fortune” dan “Business Week”. Masuk ke dalam daftar “50 Most Innovative Companies” telah mewakili kapabilitas inovasi komprehensif dari perusahaan global.

Karena otoritas dan nilai referensi Fast Company, daftar tersebut telah diakui sebagai nilai bisnis dan investasi untuk sebuah perusahaan. Perusahaan Tiongkok terkenal seperti Tencent, DJI, dan Alibaba semuanya pernah disebutkan dalam daftar ini sebelumnya.

BACA JUGA
Rayakan Ulang Tahun Kerja Sama Sukro dan RRQ yang Kelima dengan Jaket Varsity Limited Edition

Pada tahun 2020, dengan tantangan serta penurunan ekonomi global, kriteria pemilihan untuk “Fast Company” kali ini cukup berbeda: perusahaan yang dipilih dapat terus tumbuh dengan baik. Namun di sisi lain dapat bertahan dan tekun dalam menghadapi kesulitan.

Mampu beradaptasi dengan lingkungan, merangkul perubahan, dan pada saat yang sama tetap tumbuh dengan baik. Sebagai merek terdepan, realme dengan spirit khas “Dare to Leap” miliknya. Teru1s tumbuh melawan tren dan menjadi salah satu merek smartphone yang mencatatkan pertumbuhan dalam dua kuartal pertama tahun 2020.

“Ada dua cara untuk berinovasi: Salah satunya adalah dengan penelitian dan pengembangan teknologi berkualitas tinggi, sehingga memiliki kemampuan inovasi dengan presisi tinggi.

“Cara lainnya adalah dengan mengurangi cost of mature atau mature technology dan mempopulerkan teknologi. realme mengambil jalan kedua dan berjalan dengan baik,” kata Li Bingzhong – Founder dan CEO realme.

Aspirasi realme adalah menyediakan smartphone dan produk AloT kepada anak muda di seluruh dunia dengan perfoma teknologi yang terdepan dan trendsetting design dengan harga yang terjangkau; setiap produk realme melampaui kisaran harga yang sama dalam hal desain dan performa.

realme adalah merek smartphohe pertama yang memperkenalkan kamera 64MP di smartphone dan memanfaatkan Snapdragon 865/765G mobile platform secara global. realme juga memimpin dalam mempopulerkan pengisian daya cepat pada produk entry-level hingga flagship.

BACA JUGA
Erajaya Active Lifestyle Luncurkan Headphone Bone Conduction Terbaru dari SHOKZ untuk Penggemar Olahraga

Diikuti dengan memperkenalkan pengisian daya cepat 65W SuperDart ke smartphone kelas menengah. realme adalah 5G popularizer di panggung smartphone dunia dan merupakan salah satu merek smartphone pertama di industri yang meluncurkan smartphone 5G di banyak pasar.

realme juga menjadi merek yang memperkenalkan smartphone dengan teknologi 5G ke kisaran harga kurang dari US$300 dengan meluncurkan realme 7 5G. Tujuan realme adalah untuk memungkinkan lebih banyak pengguna muda di dunia untuk merasakan teknologi terkini.

Ini merupakan arti sesungguhnya dari spirit “Dare to Leap” milik realme, dan juga merupakan bagian dari misi perusahaan. realme akan terus “Dare” dan tetap “Dare to Leap”, menuntut inovasi teknologi, dan menghadirkan lebih banyak produk serta kejutan lainnya untuk para anak muda di seluruh dunia.

Shares: