review1st.com – Dalam dunia permainan game online terkini berbagai macam manuver terus dilakukan para gamers agar bermain game menjadi lebih seru. Antara lain dengan menggunakan aplikasi pengubah suara. Biasanya digunakan di HP Android ataupun iPhone.
Gamers salah satunya sering memberikan efek suara pada komunikasi voice yang mereka gunakan dalam berkomunikasi dengan team. Seperti yang terlihat dalam konten video beberapa gamers.
Selain itu, aplikasi pengubah suara biasanya juga dipakai hanya sekedar menyamarkan karakter pribadi. Atau iseng menambah keseruan dalam permainan game online.
Seperti disaat kita harus bermain bersama teman team secara acak dengan orang yang sama sekali tidak dikenal, ada beberapa pilihan aplikasi pengubah suara ini seperti menjadi suara lawan jenis atau suara khusus seperti suara robot, monster, chipmunk, echo atau bahkan suara hantu.
Daftar Aplikasi Pengubah Suara HP Android dan iOS
Adapun cara kerja dari aplikasi pengubah suara untuk permaianan game online ini adalah dengan menggunakan teknologi voice changer. Kemudian mengubah input suara tersebut. Lalu mengeluarkan output suara modifikasi secara otomatis sesuai pilihan pengguna dari aplikasi pengubah suara.
Jadi saat aplikasi ini diaktifkan, maka semua aplikasi akan tak hanya game seperti PUBG, Mobile Legend, Free Fire saja, tapi termasuk panggilan, voice chat, dan sebagainya juga akan berubah suaranya sesuai pengaturan pada aplikasi.
Berikut aplikasi pengubah suara yang dapat kamu gunakan saat bermain game:
1. Pengubah Suara (AndroidRock)
Kami menjadikan Pengubah Suara milik AndroidRock ini diposisi teratas karena aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi pengubah suara paling populer dan paling banyak didownload di Google PlayStore.
Aplikasi ini telah digunakan oleh puluhan juta pengguna dengan rating penilaian bintang tertinggi di aplikasi sejenis, jadi kecanggihan dan kemampuan dari aplikasi ini dapat dipastikan adalah yang terbaik.
Berbagai pilihan efek suara yang tersedia pada aplikasi cukup bervariasi, diantaranya ada suara tupai, orang serak, robot, wanita, laki-laki, dan beberapa efek lucu lainnya.
Tampilan menu, pilihan dan pengaturan menu pada aplikasi ini juga sederhana dan simpel, seperti rekam suara, beri efek pada file audio, simpan dan edit suara, dan share ke sosial media.
2. VoiceFX (MOBZAPP)
3. Voice Changer Mic for Gaming – StereoMatch
Voice Changer Mic for Gaming merupakan salah satu aplikasi perubah suara paling canggih yang tersedia di PlayStore, aplikasi ini awalnya digunakan untuk perangkat gaming seperti PC, laptop, plasyStation, dan XBox.
Namun dengan perangkat tambahan, aplikasi pengubah suara ini bisa digunakan untuk smartphone Android. Pada aplikasi ini tersedia 14 efek suara berkualitas tinggi yang dihasilkan noise gate filter dari aplilikasi.
Semua suara tersebut akan tetap berjalan dilatar belakang dengan baik walaupun layar sedang off sekalipun. Tak hanya dapat digunakan untuk bermain game online, efek suaranya juga dapat kompatibel dengan skype, discord, cosplay dan bahkan panggilan telepon.
4. Robovox Voice Changer Pro (Mikrosonic)
Selain memiliki fitur yang tidak rumit dan mudah dimengerti, aplikasi ini juga merupakan salah satu aplikasi pengubah suara dengan pilihan editing voice terbanyak. Sebab developernya selalu melakukan update berkala memberikan fitur dan efek terbaru.
Karena kecanggihan tersebut aplikasi ini tidak tersedia secara gratis, namun juga tidak berbayar secara bulanan. Sistem pembelian pada aplikasi ini adalah kamu akan mendapatkan 30 lebih macam efek suara lucu, unik bahkan seram dengan membayar Rp. 25.000.
Selain bisa digunakan untuk bermain game, kamu juga bisa membagikan hasil rekaman suara setelah menggunakan aplikasi ini dalam bentuk wav file atau bisa juga dijadikan ringtone MP3.
Sebab aplikasi ini juga dilengkapi dalam tiga mode berbeda yang bisa kita gunakan, yaitu realtime (harus dengan headphones), recording, dan parrot.
5. Pengubah Suara Dengan Kesan (Baviux)
Aplikasi Pengubah Suara Dengan Kesan keluaran dari BAVIUX ini juga merupakan salah satu apliksi pengubah suara paling banyak diunduh di PlayStore.
Aplikasi ini telah didownload lebih dari 100 juta pengguna dengan rating penilaian cukup tinggi, yakni mencapai 4.4 mengisyaratkan jika aplikasi ini merupakan salah satu yang terbaik di kelasnya.
Selain canggih, aplikasi ini juga sangat ringan dengan hanya akan memakan penyimpanan sebanyak 6,4 MB saat pengunduhan, walaupun tergolong ringan aplikasi ini ternyata juga memberikan banyak efek pengolahan suara.
Ada 40 pilihan efek suara, diantaranya yang unik adalah suara zombie, helium, alien, bunyi hewan dan banyak lagi. Teknologi pengolahan suara yang dihasilkan aplikasi “voice changer with effect” ini punya respon waktu yang cepat dengan suara yang dihasilkan sangat jernih.
Dan yang tercanggih adalah fitur pada aplikasi ini mampu menciptakan efek suara hanya dari teks.
Nah demikianlah 5 aplikasi pengubah suara buat HP Android dan iPhone yang dapat kamu coba gunakan untuk bermain game online smartphone kamu, selamat mencoba!