Tips & Trik

Android Oreo Go, Bikin Baterai Galaxy J2 Core Lebih Awet

#kamisukareview  –  Samsung Electronics Indonesia menghadirkan Galaxy J2 Core dengan dukungan Android Oreo Go yang meningkatkan kinerja baterai menjadi lebih tahan lama, penyimpanan menjadi lebih yang luas, dan ditawarkan dengan dua pilihan warna, yaitu Gold dan Black.

Kehadiran Galaxy J2 Core ini menjadi jawaban atas pola kebiasaan masyarakat Indonesia saat melakukan pembelian smartphone1 bahwa rata-rata 62.81% masyarakat Indonesia mengutamakan memori dan kapasitas yang lebih baik dengan harga yang terjangkau.

“Samsung berkomitmen untuk menyediakan teknologi yang menginspirasi dan inovasi yang terdapat pada produk kami. Galaxy J2 Core menawarkan pengalaman pengguna yang lebih cerdas namun sederhana dengan didukung Android Oreo Go yang meningkatkan kinerja baterai dan penyimpanan akan sangat menarik bagi pengguna smartphone pemula,” kata Ricky Bunardi, Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia.

Lebih Banyak Ruang Untuk Menyimpan

Bekerja dengan Android Oreo Go edition, Galaxy J2 Core dilengkapi aplikasi pre-load versi lite dengan lebih sedikit memori dan penyimpanan yang menyediakan hingga 1,5 kali kapasitas penyimpanan yang tersedia dibandingkan dengan seri sebelumnya.

Kinerja Baterai Sepanjang Hari

Dilengkapi baterai 2.600 mAh Android Oreo Go edition memberikan pengalaman daya smartphone yang tahan lama dari pagi hingga malam bagi pengguna.

Bebas Kuatir Data dan Sinyal Berkat Samsung Max dan Signal Max Dilengkapi fitur Samsung Max, bagi pengguna pertama smartphone, Galaxy J2 Core memberikan rasa aman dari boros data, karena fitur ini menghemat penggunaan kuota data. Dan fitur Signal Max menangkap sinyal lebih baik sehingga membuat mereka lebih nyaman menikmati berbagai konten dengan Galaxy J2 Core.

BACA JUGA
Tips Bikin Kartu Ucapan Akhir Tahun Pakai AI di Galaxy Z Fold6

Spesifikasi Produk

Tampilan  Layar & Desain 5.0” TFT, 540 x 960
Kamera Belakang : 8MP F2.2 + Flash

Depan         :      5MP F2.2

 Dimensi 143.4 x 72.1         x 8.9mm, (154g)
 Prosesor JAVA  (1.4GHz Quad Core)
Memori 1GB   RAM,  8GB internal          memory
Baterai 2.600 mAh
OS Android Oreo Go Edition
AP Exynos 7570
 

Konektivitas

Wi-Fi  802.11 b/g/n (2.4GHz),

Bluetooth®  v 4.2,

USB   2.0,

Lokasi          (GPS, Glonass, BeiDou*)

*Jangkauan BeiDou terbatas

Sensor Accelerometer, Proximity
Audio

 

MP3, M4A, 3GA, AAC, OGG, OGA, WAV, WMA, AMR, FLAC, MID, MIDI,    XMF, IMY
Video MP4, M4V, 3GP, 3G2, WMV, WEBM

Samsung Galaxy J2 Core tersedia dalam 2 pilihan warna menarik; Gold dan Black dan telah tersedia  bagi konsumen Indonesia  mulai September 018 dengan harga retail  Rp.1.299.000. Sampai dengan Desember 2018, setiap pembelian Galaxy J2 Core akan diberikan asuransi perlindungan layar, free Paket Data Telkomsel 5GB selama 7 hari, dan  opsi  bebas biaya  administrasi cicilan  dari Home Credit Indonesia senilai Rp. 199.000. (rym)

Shares: