#kamisukareview – Usai meluncurkan Hp flagship anyarnya melalui Huawei Mate 20 series pada akhir tahun lalu, Huawei Indonesia kembali memperkenalkan Hp yang menyasar generasi milenial melalui Huawei Y7 Pro. Karena memang aksara ‘Y’, dikatakan merefleksikan kata Young.

Secara umum, Huawei Y7 Pro tersedia dalam 2 varian, yakni yang memiliki RAM 3GB/32GB dan RAM 4GB/ROM 64GB.

Meski begitu, saat ini Huawei Indonesia baru memasarkan secara resmi varian RAM 3GB/ROM 32GB dengan banderol resmi Rp2.199.000.

Di toko online Lazada, Kamis (25/1/2019), produk ini lumayan laku keras dan telah sold-out, karena ada beberapa penawaran yang menarik, seperti potongan harga Rp200 ribu, serta voucher Rp50.000 bagi 2.000 pembeli pertama.

Meski sudah sold-out, kamu jangan kuatir, karena Lazada akan kembali membuka sistem pembelian online Hp ini pada 1 Februari 2019.

Sebagai referensi kamu, kami akan ceritakan apa dan bagaimana Hp ini mampu mengakomodir kebutuhan kamu yang berjiwa muda.

Desain

Secara desain, Huawei Y7 Pro memiliki dimensi yang lumayan panjang, dengan ukuran 159 mm x 77 mm x 8 mm, Hp ini berbobot 168 gram.

Hp ini juga tampil menawan dengan balutan plastik polycarbonate. Di sekeliling Hp, kamu akan mendapati beragam tombol dan slot koneksi, seperti power, volume, jack audio, speaker, dan slot charger berjenis MicroUSB.

Sementara pada bagian belakang Hp Huawei Y7 Pro, hadir lensa ganda dan LED flash berdesain vertikal, mirip dengan model Huawei P20 Pro.

BACA JUGA
Review Infinix GT 20 Pro: HP Gaming Terjangkau dengan Chip Powerful

Layar

Layar Huawei Y7 Pro membentang seluas 6,26 inci dengan jenis IPS LCD beresolusi 720 x 1.520 piksel (rasio 19:9) serta mendominasi 80 persen permukaan bagian depan Hp.

Pada antarmukanya, Huawei Y7 Pro mengadopsi tampilan user interface (UI) teranyar milik Huawei, yakni EMUI 8.2 yang bakal ditingkatkan menjadi EMUI 9.0.

Pada layar juga terdapat aksen dewdrop pada bagian tengah atas untuk menyematkan kamera selfie. Namun tampilan layar juga bisa disetel untuk menghilangkan tampilan dewdrop pada layarnya.

Kamu juga bisa mengatur beragam fitur layar, semisal mengontrol gesture, tombol sentuh tunggal, atau 3 tombol sentuh.

Fitur

Kamu bisa menggunakan beragam fitur terkait proteksi, melalui Face Unlock, metode standard PIN, kata sandi, dan pola 9 titik.

Selain itu, ada juga fitur unggulan pada Huawei Y7 Pro yang membuat pertukaran data antara Hp lama kamu dan Hp Huawei Y7 Pro menjadi lebih mudah melalui fitur Phone Clone.

Spesifikasi

Berjalan pada sistem operasi Android 8.1 Oreo (update to Android 9.0 Pie), Huawei Y7 Pro ditopang chipset (SoC) Qualcomm Snapdragon 450 octa-core.

Chipset ini berteknologi 14 nm dengan quad-core ARM Cortex-A53 yang menurut kami cukup efisien dengan kecepatan sampai 1.8GHz. Chip ini memiliki performa multi-core yang bertugas mengefisiensi daya Hp.

Selain itu ada juga prosesor grafis (GPU) Andreno 506 untuk menghasilkan performa grafis saat kamu memainkan game.

Kehadiran modem X6 LTE di dalam chipset itu juga memungkinkan Huawei Y7 Pro mendukung konektivitas Dual 4G yang memungkinkan mampu optimal meski Hp disematkan 2 SIM operator yang berjalan bersamaan.

BACA JUGA
Dukung Transisi Energi, Huawei Memimpin dengan Solusi Energi Terbarukan di Indonesia

Melalui beragam pengukuran benchmark, kami pun mendapatkan angka performa Hp yang tergolong lumayan untuk Hp segmen pemula.

Pada pengukuran Geekbench skor yang didapat 761 untuk single-core, sedangkan untuk skor multi-core mencapai 3.838.

Sementara untuk pengukuran AnTuTu Benchmark, Huawei Y7 Pro mendapatkan skor 73.088. Kemudian pada pengukuran 3D Mark, skor yang didapat mencapai 490 pada sling shot extreme (vulcan).

Kamera

Satu hal yang tak boleh dilewatkan pada Hp ini adalah soal kamera. Kamera ganda Huawei Y7 Pro yang beresolusi 13MP + 2MP dengan ketersediaan aperture f/1.8 dan depth sensor.

Dengan spesifikasi tersebut, saat pemotretan kamu dapat mengatur tingkat bokeh latar dari yang paling buram hingga yang paling tajam (f/1.8 – f/16)

Hadir pula beberapa fitur seperti HDR, Panorama, hingga pencahayaan melalui LED flash.

Dan jangan lupa, Huawei telah membenamkan teknologi kecerdasan buatan (AI) pada kamera-kamera ini, yang tentunya akan mambuat hasil foto kamu lebih oke.

Sementara untuk kamera selfie, Huawei Y7 Pro menyediakan sensor 8MP dengan fitur HDR yang dapat disetel dengan sensor gerakan (gesture control).

Kamera-kamera Huawei Y7 Pro tadi juga mampu mengenali 22 objek berbeda yang terdiri dari, langit, manusia, binatang, serta pantai.

Baterai

Kami menggunakan Hp tanpa melakukan pengecasan ulang selama hampir sehari penuh. Padahal Hp kami gunakan untuk kebutuhan media sosial, chatting, serta sesekali bermain game.

Wajar saja, karena Huawei Y7 Pro dibekali baterai yang lumayan besar kapasitasnya, yakni 4.000 mAh.

Dengan baterai sebesar itu, sepertinya kamu tak perlu membawa powerbank untuk mengisi daya cadangan.

Kemampuan yang cukup irit daya tersebut juga disebabkan kemampuan antarmuka EMUI yang mampu bekerja secara optimal.

BACA JUGA
Review iQOO Z9 5G: Penantang Baru di Harga 4 Jutaan

Kesimpulan

Untuk banderol yang cukup terjangkau tersebut, Huawei Y7 Pro mampu memosisikan sebagai Hp alternatif untuk anak muda yang menginginkan Hp bertenaga, irit, modern, serta ramah aktivitas keseharian.

Tak salah jika Huawei mengadopsi beberapa fitur canggih Hp premiumnya untuk Hp ini, karena memang kebutuhan fitur Hp generasi muda saat ini memang sudah mulai di atas rata-rata.

Seberapa populer Huawei Y7 Pro 2019?

Sejak diperkenalkan di Indonesia dalam dua minggu terakhir, kata kunci Huawei Y7 Pro 2019 cukup mendapatkan beragam respons, terkhusus dari ranah media sosial.

Jangkauan (reach) media sosial terpantau cukup resposnsif, terutama pada tanggal 14, 17, 21, dan 24 Januari 2019.

Wajar saja, karena pada rentang itu merupakan jelang waktu penjualan perdana di toko online Lazada (25/1/2019).

Sementara pada 24 Januari 2019 menjadi tanggal dengan respons tertinggi, baik dari mention, reach, maupun kesukaan (likes) postingan produk.

Secara umum, kata kunci Huawei Y7 Pro 2019 mendapatkan catatan sebanyak 453 mention dalam kurun 2 minggu terakhir.

Tertinggi diraih kanal media sosial Twitter dengan 49,9 persen (226 mention), sedangkan distribusi kata kunci melalui Web berada di posisi kedua dengan 21,9 persen (99 mention).

Saluran terbanyak ketiga terkait kata kunci itu ada pada kanal Youtube dengan catatan 13 persen (59 mention).

Sementara platform media sosial paling populer saat ini, seperti Facebook dan Instagram berada pada peringkat 4 dan 6, dengan masing-masing membukukan distribusi kata kunci sebanyak 5,5 persen dan 3,8 persen.

Shares: