Berita

Blackberry Key 2 Turun Kasta, Hasilnya Blackberry Key 2 LE!

blackberry key 2 le

#kamisukareviewBlackberry Key 2 LE adalah lambang ‘perdamaian’ Blackberry dengan pasar. Di seri-seri sebelumnya, vendor ini masih ngotot memperlihatkan ego mereka. Blackberry masih merasa sebagai merek superior sejajar dengan iPhone dan Samsung. So, vendor ini masih ‘nekat’ berjualan produk mahal dalam tanda kutip. Mahal karena brand.

Tapi tidak. Mereka tak bisa jumawa lagi. Pamor Blackberry sudah menyurut, bahkan merek ini nyaris tak dikenali di kalangan millenials. Itu di Indonesia sih, entah di negara antah berantah. Namun begitu melihat sosok Blackberry Key 2 LE, kami melihat merek yang mulai ingin berdamai dengan konsumen. Merek yang sudah tidak egois, berupaya menyesuaikan diri dengan lingkungan dan perubahan trend.

BlackBerry Key 2 LE, Versi Murah Blackberry Key 2

blackberry key 2 le model

Di ajang IFA 2018, mereka memajang Blackberry Key 2 LE. Seri dengan konsep yang masih tetap ‘premium’ dan menampilkan wibawa khas Blackberry tapi dalam kemasan harga yang lebih murah dari Blackberry Key 2.

Secara spesifikasi, Blackberry Key 2 LE mengusung hardware yang sama dengan Key 2. Dimensinya nyaris sama dan build material terlihat identik. Lebih atraktif dengan keypad QWERTY yang diberi aksen warna menarik. HP Android ini juga memiliki tampilan berdisplay 4.5-inch 1650×1080 dengan dukungan Android 8.1 Oreo.

BACA JUGA
Intel Luncurkan Prosesor Desktop AI PC Pertama: Intel Core Ultra 200S Series
blackberry key 2
Blackbery Key 2

Lalu dimana bedanya?

Coba intip dapur pacunya. Maka kalian akan menemukan chipset Snapdragon 636 dalam Blackberry Key 2 LE. Merupakan downgrade dari Snapdragon 660 yang dipasangkan dalam Blackbery Key 2. Juga kehadiran RAM 4GB dan memori internal 32GB yang merupakan hasil pemangkasan spesifikasi.

Di sektor fotografi, Blackberry Key 2 LE menanamkan konfigurasi kamera 13MP/5MP. Kemudian baterai berkapasitas 3000 mAh, USB Type-C yang mendukung Quick Charge 3.0. Juga sensor sidik jari yang tertanam di bagian tombol spacebar. Warna yang tersedia Atomic, Champagne dan Slate.

Blackberry Key mengusung harga sekitar 649 dolar AS atau sekitar 9 jutaan. Sementara Blackberry Key 2 LE hanya dibanderol 399 dolar AS atau setara 5,6 jutaan. Selisihnya sangat jauh kan. Ini spesifikasi lengkap Blackberry Key 2 LE.

Harga dan Spesifikasi Blackberry Key 2 LE

blackberry key 2 LE indonesia

Harga Blackberry Key 2 LE:

~ 32GB $399 (Rp 5,6 jutaan)
~ 64GB $449 (Rp 6,5 jutaan)

Spesifikasi Blackberry Key 2 LE:

~ Display 4.5 inch FHD+, 3:2 ratio, Corning Gorilla Glass
~ SoC Snapdragon 636 Octa-core 1.8GHz Kryo 260
~ Adreno 509
~ RAM 4GB
~ Internal 32/64GB
~ microSD up to 256GB
~ Rear camera Dual 13 MP, f/2.2, 1/3.1″, 1.12µm, PDAF + 5 MP, f/2.4, 1.12µm, depth sensor, Dual-LED dual-tone flash, HDR
~ Front camera 8MP
~ Android 8.1 Oreo
~ Qwerty, Fingerprint, WiFi 802.11 ac, Bluetooth 5.0, NFC, USB Type-C
~ Battery 3000 mAh

BACA JUGA
HP Luncurkan Inovasi Terobosan di HP Imagine 2024 untuk Mendefinisikan Masa Depan Dunia Kerja
Shares: