#kamisukareview – Seperti sudah diperkirakan sebelumnya, pasca event MWC 2019, Samsung langsung menyerbu pasar. Giliran Samsung Galaxy A90 yang kabarnya akan segera dirilis dalam waktu dekat di AS.

Generasi A series terbaru Samsung mulai diperkenalkan satu per satu. Langkah pertamanya adalah dengan merilis Galaxy A30 dan Galaxy A50. Kedua seri ini lantas disusul Galaxy A10 dan Galaxy M30 yang mendarat di India.

Dan, kini Samsung sedang mempersiapkan kehadiran A90. Rumor menyebutkan jika sang vendor akan mendaratkan beberapa Galaxy A Series pertamanya di Eropa atau India. Dan, mungkin saja di pasar AS.

Beberapa seri yang sedang antri antara lain Galaxy A90, Galaxy A40, Galaxy A20e dan Galaxy A70. Disinyalir akan hadir secepatnya. Dan, benar saja karena baru-baru ini situs resmi Samsung AS mengkonfirmasi jika A90 akan hadir di sana dalam hitungan minggu.

Galaxy A90 Masuk HP ‘Ultimate Gaming Device’

Samsung Galaxy A90 sendiri ternyata dalam jajaran HP yang berfokus pada kemampuan gaming termasuk di antaranya Galaxy S10, S10+, S10e dan Note 9.

Sayang, spesifikasi Galaxy A90 ini masih belum terungkap, tak ada informasi pasti soal chipset yang dibenamkan ke dalam HP Samsung ini. Tapi masuknya HP Android terbaik ini dalam jajaran ‘Ultimate Gaming Devices’ menjadi indikasi bahwa ia akan hadir dengan dapur pacu dan fitur powerful.

BACA JUGA
APJII Luncurkan Film Dokumenter "Derang-Daring" untuk Tingkatkan Kesadaran Internet di Indonesia

Bocoran lain yang tak kalah menarik, Samsug Galaxy A90 ini digosipkan hadir dengan sliding dan rotating camera. Ada juga yang memprediksi seri ini hadir dengan pop-up selfie camera dan triple camera di bodi belakang seperti Vivo V15 atau OPPO F11 Pro.

Seri ini dikabarkan bakal punya fitur kamera inovatif. Tak hanya mengandalkan mekanisme sliding seperti OPPO Find X, Vivo Nex, OPPO F11 Pro, Vivo V15 dan lain-lain. Tapi juga akan punya rotating motor.

Shares: