#kamisukareview – Huawei P30 Pro dikenal sebagai smartphone dengan kemampuan kamera terbaik saat ini. Skor DxOMark -nya mencapai 112, menempatkannya di ranking teratas. Tapi sayang, performa video Huawei P30 Pro ini ternyata masih di bawah pendahulunya.

Skor keseluruhan Huawei P30 Pro di situs benchmark DxOMark cukup fenomenal karena mencapai angka 122. Tapi itu adalah overall result, karena ternyata DxOMark untuk videonya hanya meraih skor 97.

DxOMark video Huawei P30 masih ketinggalan

dxomark video huawei p30 pro

Jika dibandingkan dengan pendahulu, Huawei P30 Pro harus masih tancap gas buat menyusul skor video P20 Pro yang mendapat 98 poin. Skor video Huawei P30 Pro tertinggal satu poin.

Tapi dengan skor seperti itu, Huawei P30 Pro masih mendapat apresiasi positif dari situs benchmark tersebut. Review DxOMark soal kemampuan rekam videoP30 Pro mencatat beberapa aspek ini:

“Dengan poin 97, Huawei P30 Pro berhasil meraih skor yang cukup bagus dalam video. Menjadikan perangkat ini sebagai salah satu pilihan mobile imaging yang serba bisa.”

BACA JUGA
Adopsi Hewan? Pastikan Rumah Tetap Bersih dan Sehat dengan Cara Ini

Beberapa parameter yang menjadi dasar penilaian performa video P30 Pro ini antara lain: Exposure (85), Color (86), Autofocus (98), Texture (58), Noise (77), Artifacts (85) dan Stabilization (94).

Tapi ada pertanyaan yang tetap mengganjal, kenapa skor video Huawei P30 Pro ini lebih rendah dari HP Huawei P20 Pro? Padahal Huawei bisa saja mendongkrak kualitas video P30 Pro ini atau minimal menyamakan performanya dengan sang pendahulu.

Terlebih saat ini pengguna HP Android mulai melirik performa video sebagai tolak ukur saat membeli perangkat. Berkat booming Youtube, Instagram, layanan live streaming, dll., konten video mulai mendapat tempat di kalangan masyarakat.

Salah satu syarat untuk menghasilkan konten video yang baik adalah device yang memadai. Tak sedikit kalangan yang memanfaatkan kamera HP saat memproduksi konten video. Dan, tentu saja untuk mendapat video berkualitas, solusinya adalah memilih HP kamera terbaik dengan performa rekam video memadai.

dxomark video xiaomi

Untuk urusan video, Xiaomi sepertinya malah menjadi vendor yang cukup serius mengakomodasi keinginan netizen. Mereka sangat membanggakan performa rekam video Xiaomi Mi 9.

Mi 9, salah satu HP Xiaomi terbaik 2019 berhasil menempati posisi tertinggi untuk skor video yakni di angka 99. Artinya, meski performa kamera Xiaomi ada di bawah Huawei P30 Pro namun kemampuan rekam videonya lebih impresif.

Sebenarnya sudah jelas jika Huawei P30 Pro adalah salah satu produk terbaik dalam hal mobile imaging. Tapi untuk saat ini, masih butuh sedikit lagi ramuan buat menjadi produsen terbaik yang bisa memenuhi ekspektasi konsumen soal performa kamera.

BACA JUGA
Manfaat Berlari dengan Data Empiris dari Garmin: Kesehatan Pikiran dan Tubuh

Well, kita memang tak harus menyenangkan semua orang, tapi kami yakin Huawei akan bisa membuktikannya di generasi berikut. Ayo Huawei, kamu bisa!

Shares: