review1st.com – Setelah sebelumnya hanya tersedia pada flash sale di platform online resmi Xiaomi, perusahaan gadget asal China, Xiaomi mengumumkan tiga ponsel teranyarnya telah tersedia dan sudah dapat dibeli di platform toko online di Indonesia, ketiga perangkat tersebut adalah Redmi 9A, Redmi 9C, dan Mi 10T.

Ketiga perangkat ponsel ini sudah bisa didapatkan di mi.com serta toko resmi Xiaomi Indonesia di platform eCommerce Lazada, Shopee, JD.id, Blibli, Akulaku, Tokopedia, dan Bukalapak. Pelanggan Xiomi tidak perlu menunggu flash sale untuk mendapatkan ketiga ponsel ini.

Xiaomi Mi 10T

Hadir dengan julukan sebagai entertainment flagship, Mi 10T dibanderol dengan spesifikasi paling rendah pada harga Rp 5,999 juta, Xiomi Mi 10T memiliki ukuran 6.67 inches, 107.4 cm2 (~84.6% screen-to-body ratio) dengan refresh rate visual super mulus pada 144Hz.
Xiomi Mi 10T ditenagai dengan Snapdragon 865 yang mampu meraih skor Antutu v8 mencapai 630.277 poin. Xiomi Mi 10T menggunakan CPU Octa-core (1×2.84 GHz Kryo 585 & 3×2.42 GHz Kryo 585 & 4×1.80 GHz Kryo 585) dan GPU Adreno 650.

Pada sektor perekaman dan videografi Mi 10T dilengkapi kamera beresolusi 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.72″, 0.8µm, PDAF + 12 MP, f/2.5, 54mm (telephoto), 2x optical zoom, PDAF, serta kamera ultra wide 8 MP, f/2.3, 13mm, PDAF dan kamera 2 MP B/W, f/2.4, (depth), kamera lainnya berkekuatan 5 MP dengan fungsi makro dan sensor kedalaman.

BACA JUGA
OPPO Perkenalkan Fitur Terbaru: BeaconLink di Reno12 Series

Dalam website resminya Xiomi menjelaskan jikan selain dilengkapi dengan kapasitas baterai besar dan teknologi pengisian daya cepat, Mi 10T dan Mi 10T Pro juga menyediakan fitur dual speakers serta side fingerprint sensor untuk pemakaian yang natural,

Redmi 9C

Sementara itu spesifikasi unggulan dari Redmi 9C antara lain penggunaan RAM 3GB atau 4GB, desain camera dilengkapi dengan AI canggih untuk pengambil foto dengan sistem tiga kamera 13MP, serta dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio G35, dan yang paling utama ada baterai berkapasitas hingga 5.000 mAh.

Dengan sederet spesifikasi menjanjikan seperti itu, harga Redmi 9C di pasaran saat ini sudah semakin murah. Untuk varian dengan RAM 3GB, harga HP Redmi 9C dibanderol Rp 1.399.000 saja. Sementara untuk varian 4GB, harga HP Redmi 9C ada di angka Rp 1.599.000.

Redmi 9A

Redmi 9A dibanderol mulai dari harga Rp1,199 juta. Dilengkapi dengan layar berukuran 6,53” HD+ Dot Drop Display untuk pengalaman menonton lebih baik. Redmi 9A mengusung layar 6,53 inci HD+ dengan desain ‘poni’ Dop Drop Display dengan layar yang memiliki tingkat kecerahan sebesar 400 nit, sehingga cukup terang meski dilihat di bawah pancaran sinar matahari.

Redmi 9A dilengkapi baterai berkapasitas 5.000mAh, dan dapur pacu yang dipersenjatai dengan menggunakan chipset MediaTek Helio G25 berkonsep octa-core yang disandingkan dengan RAM 2GB dan ROM 32GB. Penyimpanan internalnya pun masih bisa pula diekspansi hingga 512GB via slot microSD.

BACA JUGA
Spentera Soroti Ancaman Ransomware: Pelajaran Penting bagi Dunia Bisnis
Shares: