review1st.com – Tiap melihat sekitar, saya terpukau akan banyaknya inovasi yang saat ini hadir di dunia. Dari berbagai inovasi yang ada, saya paling bersemangat terhadap evolusi smartphone.
Perangkat ini mampu membuka jalan menuju industri digital baru untuk kita bisa bekerja, sekolah, menikmati hiburan, dan menjaga kebugaran secara jarak jauh dan memberi kemampuan untuk menangkap momen, menjelajahi dunia, dan berkomunikasi dengan siapa pun, di mana pun, hanya dengan sentuhan jari.
Smartphone adalah portal menuju kemajuan tanpa batas. Di Samsung, hal itu tak pernah kami sepelekan.
Tak cukup rasanya jika inovasi perangkat seluler ini hanya berevolusi mengikuti perkembangan dunia. Kita harus selangkah lebih maju, sehingga teknologi dapat membantu mengubah cara kita melakukan semua hal dan memudahkan hidup kita.
Itu yang menjadi alasan bagi kami untuk terus mendorong diri kami menembus batas-batas akan apa yang bisa dilakukan smartphone.
Menerobos Batas untuk Memulai Babak Baru dalam Sejarah Smartphone
Di tahun 2011, Galaxy Note hadir dengan menggabungkan kenyamanan dan portabilitas dari smartphone dengan layar luas dan fungsi layaknya notepad dari tablet.
Saat itu, banyak yang tidak bisa menerima keberadaan perangkat dengan layar 5,3 inci karena dianggap terlalu besar, namun Note justru menjadikannya sebagai sebuah legacy, di mana kini layar besar telah menjadi standar.
S Pen juga mengejutkan semua orang kala itu. S Pen memungkinkan orang-orang untuk menghubungkan kreativitas dan produktivitas sehingga kapan pun inspirasi muncul, mereka mampu menuliskan ide dan pemikiran mereka dengan cepat di Samsung Notes.
Pada tahun 2019, sekali lagi, kami berani untuk kembali mendefinisikan ulang sebuah smartphone. Kami meluncurkan seri Galaxy Z Fold dan menghadirkan form factor yang sepenuhnya baru di industri perangkat seluler.
Desain foldable kami yang mutakhir mengubah cara orang menggunakan ponselnya. Dengan Flex Mode, video call bisa dilakukan secara hands-free dan lebih mudah.
Multitasking dengan membuka banyak jendela aplikasi juga jadi sangat mudah, karena smartphone ini dapat menjadi seukuran tablet dalam sekejap mata.
Dan sekali lagi, industri mengamati hal ini, dengan banyaknya perusahaan yang mengikuti langkah kami untuk membuat perangkat foldable menjadi suatu hal besar berikutnya.
Berinovasi dengan Mendengarkan Konsumen dan Menaruh Perhatian Seutuhnya
Di dalam lautan penuh kemiripan jenis smartphone pembaruan yang berulang, kami tetap memegang teguh ambisi kami: untuk menemukan tanda-tanda bahwa transformasi terus berjalan dengan mendengarkan masukan dari Anda, konsumen kami dan terus menghadirkan pengalaman penggunaan perangkat seluler yang terus memungkinkan kita semua untuk berkembang.
Kami paham bahwa banyak dari Anda yang terkejut ketika Samsung tidak merilis Galaxy Note baru tahun lalu. Pasalnya, Anda begitu menyukai kreativitas dan efisiensi yang tak tertandingi dari seri Galaxy Note, yang memungkinkan Anda untuk beralih dari surga gaming ke produktivitas tingkat tinggi secepat kedipan mata.
Anda pun mengagumi S Pen yang begitu hidup, di mana banyak yang menganggapnya tak ubahnya kuas bagi kanvas atau pena bagi kertas.
Siapkan diri Anda, karena kami tidak akan pernah lupa akan pengalaman yang begitu Anda cintai ini.
Mengakselerasi Evolusi Berikutnya dari Galaxy
Bertahun-tahun sudah Samsung telah mengubah pikiran mereka yang skeptis, yang menganggap ide kami mustahil.
Layar yang terlalu besar, stylus yang sebelumnya tak pernah dianggap akan dibutuhkan, atau kamera kelas profesional yang benar-benar mengangkat mobile photography ke permukaan hanya lah segelintir dari ide kami yang semula dianggap tak mungkin diwujudkan.
Berkat setiap evolusi segar dari perangkat Samsung Galaxy, kami telah memperkenalkan fitur-fitur yang mendefinisikan ulang seluruh kategori perangkat mobile. Dan kini, sekali lagi, kami akan menulis ulang standar yang ada di industri.
Di Unpacked pada Februari 2022 mendatang, kami akan memperkenalkan Anda semua perangkat seri S paling noteworthy yang pernah kami ciptakan.
Generasi baru dari Galaxy S telah hadir, menggabungkan pengalaman terdepan dari lini perangkat Samsung Galaxy kami ke dalam satu perangkat terbaik.
Bersama perangkat ini, tiap malam akan jadi milik Anda, dengan mengambil foto dan video terbaik dan paling cerah yang pernah Anda tangkap dengan sebuah ponsel.
Anda pun dapat menguasai hari-hari dengan kekuatan, kecepatan, dan perlengkapan yang tidak dapat ditemukan di mana pun.
Anda juga akan menikmati inovasi mutakhir yang menjadi mungkin berkat pengalaman Galaxy paling cerdas. Semua itu dirangkum dengan rasa senang dengan menjadi bagian dari ekosistem Galaxy yang paling berkelanjutan. Dan, jangan lupa, Anda lah yang membantu Samsung untuk sekali lagi menulis ulang masa depan smartphone.
Ayo bersiap untuk pengalaman Ultra paling mutakhir!
Untuk mendapatkan info paling terbaru mengenai Samsung Galaxy kunjungi Samsung Newsroom Indonesia di news.samsung.com/id