Berita

Lenovo Yoga My Many Selves Challenge

Ekspresikan Berbagai Versi Diri dengan Mengikuti Lenovo Yoga My Many Selves Challenge

review1st.com – Setiap orang pasti memiliki pekerjaan, hobi, kepribadian, dan passion yang berbeda-beda, misalnya saja bersepeda, bernyanyi, berkreasi melalui gambar, menemani anak sekolah di rumah, dan masih banyak lagi. Banyaknya hal yang dikerjakan membuat Anda bisa menjalani 2 atau 3 atau bahkan lebih banyak aktivitas dalam satu hari membuat Anda juga menjadi seorang multitasker.

Akan terasa menyenangkan dan menantang bila aktivitas dan peran Anda ini dapat berjalan beriringan sehingga berbagai macam versi diri dapat berkembang maksimal untuk menambah warna di keseharian, terutama saat pandemi saat ini. Berbagai versi diri ini bisa Anda tunjukkan bersama Lenovo Indonesia melalui Lenovo Yoga

Lenovo Yoga mengundang Anda untuk menunjukan bebagai versi diri melalui sebuah design artwork challenge bertema My Many Selves. Melalui artwork ini, Anda dapat menuangkan berbagai persona dan passion dan mengirimkan kreasi ini selama periode kompetisi yang berlangsung mulai hari ini hingga 30 September 2021.

Pemenang di akhir periode kompetisi akan mendapatkan satu laptop Lenovo Yoga seri terbaru sebagai hadiah utama serta merchandise eksklusif yang di desain khusus oleh Sherina. Selain itu, setiap bulannya, Lenovo akan memilih 3 pemenang favorit yang akan mendapatkan saldo GoPay senilai Rp750.000 dan berkesempatan mengikuti workshop dari KOL.

Challenge ini hadir karena Lenovo Indonesia menyadari bahwa dengan skill set yang dimiliki setiap orang membutuhkan dukungan sebuah perangkat. Salah satunya seperti rangkaian Lenovo Yoga yang bisa mendukung setiap versi diri Anda yang beragam dengan pengalaman memukau dan performa terbaik agar Anda dapat menunjukkan kemampuan yang sesungguhnya.

BACA JUGA
Lenovo Indonesia Hadirkan Teknologi AI ke Depok dengan Pembukaan Lenovo Exclusive Store di Margo City Mall

Lenovo Yoga merupakan rangkaian seri laptop premium yang memiliki berbagai form factor seperti ultraslim, convertible, dan detachable. Setiap seri memiliki keunikan tersendiri dan performa yang bisa dipilih sesuai kebutuhan Anda.

Anda bisa memilih seri ultraslim yang sangat tipis dan mudah dibawa untuk mobilitas tinggi serta dilengkapi oleh fitur Lenovo Smart Assist yang memanfaatkan kecerdasan buatan untuk meningkatkan pengalaman pengguna dari segi keamanan, privasi, serta kenyamanan. Seri convertible 2-in-1 360 derajat yang memiliki berbagai mode dan digital pen atau seri detachable yang bisa menjadi tablet dengan wireless keyboard juga bisa menjadi pilihan Anda.

Lenovo Yoga memahami Anda yang memiliki kebutuhan berbeda-beda dan keunikan tersendiri. Daftarkan diri di sini dan untuk info lebih lanjut mengenai challenge ini, silakan ikuti dan lihat Instagram @LenovoID.

Shares: