Berita

Inilah Empat Strategi Xiaomi Dominasi Pasar Indonesia Tahun 2022

review1st.com – Xiaomi, perusahaan elektronik konsumen dan teknologi manufaktur pintar yang berfokus pada smartphone, perangkat pintar, dan platform Internet of Things (IoT) untuk mendukung gaya hidup, menyambut tahun 2022 dengan sejumlah strategi untuk tumbuh bersama Xiaomi Fans di Indonesia.

Pencapaian yang sudah diraih sepanjang tahun 2021 di Indonesia telah menciptakan momentum yang penting bagi Xiaomi untuk tumbuh dan mendominasi pada tahun 2022.

“Ada empat strategi utama Xiaomi untuk Indonesia pada tahun 2022 sebagai smart choice bagi Xiaomi Fans yaitu memperkuat portofolio produk high-end, menghadirkan pengalaman ritel AIoT, memastikan pemisahan merek Xiaomi dan POCO, serta memperkuat pasar regional,” kata Country DIrector Xiaomi Indonesia, Alvin Tse.

Xiaomi akan melanjutkan komitmen untuk menghadirkan produk high-end untuk pasar Indonesia setelah tahun 2021 hadir dengan produk terbaik dari smartphone maupun AIoT seperti Mi 11, Mi 11 Ultra, RedmiBook 15, dan Xiaomi Pad 5.

Begitu pula rencana untuk menghadirkan pengalaman baru ritel melibatkan produk AIoT sebagai edukasi kepada konsumen tentang manfaat dari gaya hidup pintar.

Xiaomi juga menegaskan pemisahan dengan POCO yang mengumumkan diri sebagai brand independen pada bulan Januari 2021.

Xiaomi dan POCO akan beroperasi dengan strategi dan pendekatan yang berbeda meskipun masih berbagi infrastruktur seperti layanan purna jual, manufaktur, serta quality control.

Memperkuat pasar regional adalah strategi Xiaomi yang dijalankan pada tahun 2022 ini, dengan meningkatkan kehadiran ritel di lebih banyak tempat sehingga makin mudah mendapatkan produk smartphone maupun AIoT.

BACA JUGA
Garmin Resmi Luncurkan Lily 2 Active di Indonesia: Smart Jewelry dengan GPS untuk Wanita Aktif

Begitu pula jaringan purna jual sehingga makin mudah untuk mendapatkan layanan yang memanjakan pengguna. Tidak ketinggalan lebih banyak orang yang akan direkrut untuk menggarap pasar daerah.

Sepanjang tahun 2021, Xiaomi meraih sejumlah pencapaian seperti menghadirkan produk high-end termasuk kategori baru produk AIoT berupa laptop dan tablet, memperkokoh kehadiran ritel dengan 400+ Xiaomi Store meliputi Xiaomi Shop, serta 4000+ Xiaomi Preferred Partner di seluruh Indonesia.

Begitu pula dengan layanan purna jual meliputi 400 titik servis di seluruh Indonesia yang akan memudahkan pengguna.

Pencapaian paling bersejarah tentunya adalah menjadi brand smartphone nomor 1 di Indonesia pada Q2 2021 dengan pangsa pasar 28% serta pertumbuhan paling pesat yakni 112% year-on-year.

Pencapaian-pencapaian ini menjadi momentum bagi Xiaomi untuk melaju kencang pada tahun 2022.

Shares: