review1st.com – realme, merek pilihan anak muda, kini memperkenalkan layanan WhatsApp realme Support untuk memudahkan akses bagi pengguna. Layanan ini tersedia setiap hari, Senin hingga Minggu, dari pukul 09.00 hingga 18.00 WIB (termasuk hari libur), dengan nomor kontak +62 855-7467-0572.
Melalui layanan ini, pengguna dapat memperoleh informasi tentang produk, cara pembelian, perbaikan produk, keluhan, dan dukungan teknis dengan lebih praktis.
Layanan WhatsApp realme Support adalah wujud komitmen realme untuk menyediakan produk dengan teknologi terbaik serta layanan purnajual yang andal. Ellen Zhou, Marketing Director realme Indonesia, menyatakan, “Kenyamanan dan pengalaman pengguna selalu menjadi fokus utama kami.
Melalui layanan WhatsApp ini, kami ingin memudahkan pengguna dalam mengakses layanan kami, mulai dari konsultasi produk hingga layanan purnajual.”
Layanan WhatsApp realme Support melengkapi beragam saluran layanan lainnya, termasuk hotline (021) 3002 0666, chat di website resmi realme Indonesia, dan e-mail dukungan.
Bagi yang ingin kunjungi langsung, realme Service Center telah tersebar di 45 titik di seluruh Indonesia, sebagai komitmen realme untuk mendekatkan diri dengan para pengguna.
realme juga mengadakan realme Service Day setiap tanggal 16-18 di tiap bulan, dengan diskon untuk pembelian aksesoris, sparepart, dan realme Care+, serta layanan konsultasi gratis, perbaikan perangkat lunak gratis, pembersihan perangkat gratis, dan pengiriman gratis, serta gratis biaya servis di luar masa garansi*.