#kamisukareview – Samsung dan Huawei tengah memburu waktu untuk memperkenalkan Hp layar penuh dengan kamera ‘tompel’ (in-screen) mereka.
Tercatat, tanggal 11 dan 17 Desember 2018 adalah waktu yang dipilih keduanya untuk meluncurkan Hp anyarnya itu.
Yang mengejutkan adalah, kedua layar Hp beda merek itu ternyata dibuat oleh produsen yang sama, yakni produsen pembuat layar asal Tiongkok, BOE.
BOE mengkonfirmasi untuk memproduksi panel layar Infinity-O untuk Galaxy A8s yang akan datang dengan basis panel LCD, bukan OLED seperti yang diprediksi sebelumnya. Tujuannya untuk penghematan biaya katanya.
Sementara itu, BOE juga telah menjalankan beberapa proyek Huawei, salah satunya menjadi pembuat layar OLED 6,39 inci pada Huawei Mate 20 Pro.
Baca juga
- Hp Kamera Tompel Huawei dan Samsung Rilis Bulan Ini!
- Pakai Kamera ‘Tompel’, Lenovo Ikuti Jejak Huawei dan Samsung
- ‘Tompel’ dan ‘Jenggot’ Sharp Aquos R2 Compact
- Siap-siap Menyambut Huawei Mate 20 Series
Artinya, akan ada kemungkinan besar pabrikan itu juga tengah mengerjakan proyek layar Hp Nova 4, yang merupakan pesaing A8s.
Memproduksi layar LCD, menurut pengakuan BOE memang bakal lebih sulit ketimbang layar berjenis OLED, terlebih dengan adanya kamera tompel yang ditanamkan pada layar tersebut.
Kamera tompel pada layar Galaxy A8s dilaporkan berukuran 6,7 mm, bahkan akan lebih kecil 2-3 mm pada Galaxy S10.
Seperti dikabarkan sebelumnya, Galaxy A8s akan memiliki chipset Snapdragon 710, RAM 6GB, dan baterai 3.000 mAh. Sementara Huawei Nova 4 akan dibekali chipset hiSilicon Kirin, RAM 6GB, dan baterai 4.000 mAh.
Wah makin seru nih, dan makin layak ditunggu.