#kamisukareview – Colorful Technology Company Limited mengumumkan jajaran motherboard Intel terbarunya yang memiliki chipset Intel Z490 – motherboard iGame Z490 VULCAN X V20 dan CVN Z490 GAMING PRO V20. Dirancang untuk mendukung prosesor Intel Core generasi ke 10 terbaru, motherboard ini memiliki teknologi canggih untuk menciptakan PC desktop keren untuk kinerja gaming dan konten kreasi berkinerja tinggi.
Untuk kinerja jaringan lebih cepat, motherboard COLORFUL seri Z490 terbaru dilengkap dengan standard Wi-Fi 6 dan LAN 2.5 Gigabit terkini. Motherboard ini juga mendukung tampilan keren dengan gaya futuristic dilengkapi pencahayaan RGB. Unit ini juga memiliki teknologi termal canggih untuk menjaga sistem berjalan dengan lancar dan stabil.
[bacajuga number=5 tag=”motherboard”]
Motherboard iGame Z490 VULCAN X V20 dan CVN Z490 GAMING PRO V20 akan tersedia di pasaran mulai tanggal 10 April 2020 dan dibandrol dengan harga masing-masing US$279 dan US$179.
iGame Z490 Vulcan X V20: Serious Power for Power Users
Motherboard iGame Z490 pada Vulcan X V20 dilengkapi dengan kekuatan serius untuk melumpuhkan permainan triple-A dan beban kerja konten kreasi yang paling menuntut dengan kombinasi teknologi terkini dan pendingin termal canggih. iGame Z490 Vulcan X V20 mendukung hingga prosesor Intel Core generasi 10 dan desain power phase 12+2 yang menawarkan overclocking CPU memukau untuk kalangan pengguna tingkat atas.
Selain itu, produk ini mendukung gaya keren futuristik CyberPunk dengan pencahayaan RGB yang imersif dalam beberapa zona pencahayaan. Motherboard ini memiliki slot Turbo M.2 ganda dengan teknologi Intel Optane yang mendukung drive terkini dan tercepat NVMe.
Untuk memainkan game tanpa lag, iGame Z490 Vulcan X V20 dilengkapi dengan Intel 2.5 Gigabit LAN dan jaringan nirkabel Intel Wi-Fi 6. iGame Z490 Vulcan X merupakan pilihan yang sempurna untuk kalangan power user yang ingin memanfaatkan kekuatan penuh prosesor Intel Core generasi 10.
Fitur Unggulan:
· 14-phase I.P.P iGame Pure Power: desain 12+2 Power Phase dengan power konektor 8+4-pin ATX untuk memberikan stabilitas overclocking memukau ke prosesor Intel Core generasi 10.
· Armor Pendingin Silver Shark 2.0: dibuat menggunakan ekstrusi aluminium canggih, heatsink armor memiliki desain sirip udara yang disempurnakan yang meningkatkan area kontak memberikan disipasi panas yang lebih baik.
· iGame Vacuum Heating Tube: Heatsink canggih COLORFUL VRM MOSFET dengan peningkatan efisiensi perpindahan panas yang secara efektif mengurangi suhu suplai daya dalam overclocking CPU.
· COLORFUL Advanced BIOS: Update BIOS tanpa CPU dan memori. BIOS memiliki mode sederhana yang menawarkan pengguna rata-rata interface BIOS yang mudah digunakan dan mode canggih yang menawarkan fungsionalitas penuh yang dapat memenuhi kebutuhan para pengguna tingkat atas.
· Intel Networking: Kontroler terkini Intel I225-V 2.5Gigabit LAN dan kartu jaringan nirkabel Intel AX201 Wi-Fi 6 memberikan jaringan sangat cepat untuk bermain game dan konten kreasi.
CVN Z490 GAMING PRO V20: Motherboard Gaming Ultimate
CVN Z490 GAMING PRO V20 merupakan motherboard gaming ultimate yang mendukung semua fitur penting untuk membangun sebuah PC gaming berkinerja tinggi. Motherboard ini mendukung hingga prosesor Intel Core generasi 10 dengan 10 core dan dilengkapi dengan desain 10-power phase.
Motherboard ini memiliki software terbaru iGame Dynamik Light yang dapat mengontrol pencahayaan RGB dan sinkronisasi dengan perangkat lain yang mendukung ARGB. CVN Z490 GAMING PRO V20 memberikan audio gaming mendalam dengan chip audio Realtek HD yang memiliki Hi-Fi Audio Chip Guard dan Nichicon Audio Capacitor untuk memberikan audio definisi tinggi yang murni.
Fitur Unggulan:
· Software iGame Dynamik Light: Mengontrol dukungan pencahayaan RGB yang terhubung dengan tiga 5V 3-Pin ARGB dan dua konektor 12V 4-Pin RGB dari motherboard. Software ini menawarkan kustomisasi lengkap dengan perangkat lain yang mendukung ARGB.
· Hi-Fi Audio dan Audio Golden Line: Realtek Audio Chip dengan Hi-Fi Audio Chip Guard untuk menghilangkan gangguan dan memberikan suara murni berdefinisi tinggi sementara Audio Golden Line secara efektif mengurangi gangguan frekuensi tinggi.
· Nichicon Audio Capacitor: Kapasitor tingkat premium yang memberikan suara berkualitas tinggi.
Spesifikasi Motherboard:
Model: | iGame Z490 Vulcan X V20 | CVN Z490 GAMING PRO V20 |
Chipset: | Z490 | Z490 |
CPU: | Intel® 10th Generation Core™ Processor / 10-Core (including K-Series) Support | Intel® 10th Generation Core™ Processor / 10-Core (including K-Series) Support |
Memory: | 4 x DDR4 (Memory OC Support to 4000MHz) | 4 x DDR4 (Memory OC Support to 4000MHz) |
VGA SLOT: | 3 x PCI Express x16 (Gen3) (x8+x8+x4) | 2 x PCI Express x16 (Gen3) (x16+x4) |
Multi-GPU? | Supported | Supported |
Expansion Slot: | 3 x PCIE x1 | 3 x PCIE x1 |
Video Output | DP+HDMI | DP+HDMI |
USB Port: | 2 x USB 1.1 ports (For BIOS update) | 2 x USB 2.0 ports |
(REAR PANEL I/O) | 2 x USB 3.2 Gen2x1 ports (type A)1 x USB 3.2 Gen2x1 ports (type A)1 x USB 3.2 Gen2x1 ports (type C)2 x USB 3.2 Gen1x1 ports | 2 x USB 2.0 ports1 x USB 3.2 Gen2x1 ports (type A)1 x USB 3.2 Gen2x1 ports (type C)2 x USB 3.2 Gen1x1 ports |
USB Port: | 2 x Front USB 3.2 Gen1x1 | 2 x Front USB 3.2 Gen1 |
(INTERNAL I/O) | 2 x Front USB 2.0 | 2 x Front USB 2.0 |
SATA Ports: | 6 x SATA3.0 | 6 x SATA3.0 |
M.2/ mPCIE / mSATA? | 1 x M.2 Slot (Support Type 2230 WiFi-6 / BT) CNVi 2 x M.2 Slot (Support Type 2242/2260/2280 SSD)a) NGFF (Type 2242/2260/2280): Support PCIe x4 SSD & Intel® Optane Technologyb) NGFF1 (Type 2242/2260/2280): Support PCIe x4 SSD & Intel® Optane Technology & Support M.2 SATASSD | 1 x M.2 Slot (Support Type 2230 WiFi-6 / BT) 2 x M.2 Slots (Support Type 2242/2260/2280 SSD)a) NGFF (Type 2242/2260/2280): Support PCIe x4 SSD & Intel® Optane Technologyb) NGFF1 (Type 2242/2260/2280): Support PCIe x4 SSD |
Support Optane® Technologies | Yes | Yes |
LAN: | Intel I225V 2.5Gbit LAN | Realtek RTL8111H 1Gbit LAN |
Audio Chip: | 8.1 Realtek ALC1220 8-CH HD | Realtek ALC892 8-CH HD |
Power Supply: | 12+2 Power Phase (TDP: 280W) | 10 Power Phase (TDP: 125W) |
Form Factor | ATX | ATX |
Dimensions | 305 x 244 mm | 305 x 244 mm |
RGB lighting | Support | Solid colour |