FeaturedReview

Review realme narzo 50: HP Gaming Stylish nan Powerful

review realme narzo 50: kelebihan kekurangan harga dan spesifikasi

review1st.com – realme baru saja memboyong realme narzo 50 ke pasar Indonesia. Buat pecinta gaming di segmen entry level, kehadirannya cukup menarik. Di atas kertas, seri ini mengantongi chipset bertenaga dan beberapa fitur pendukung yang disukai gamers.

realme sendiri mengklaim jika narzo 50 merupakan smartphone performa gaming dengan perpaduan chipset yang kencang di kelasnya dipadukan dengan layar 120Hz. Sang vendor melabelinya dengan slogan Mighty Performance Boosted.

Sebagai bagian dari narzo Series, smartphone ini berfokus pada kinerja powerful dengan harga terjangkau. Untuk mengetahui lebih dalam lagi mengenai smartphone ini, yuk simak ulasan realme narzo 50 kami.

Review realme narzo 50: HP Gaming Stylish nan Powerful

Review realme narzo 50

Kesan pertama kami saat melihat unit review realme narzo 50 ini adalah konsep bodinya yang tipis dan ramping. Dan, memang ketebalan smartphone ini hanya 8.1mm. Desainnya pun kelihatan stylish dan atraktif.

Tapi ini baru impresi awal saja ya, belum mewakili ulasan menyeluruh soal perangkat ini. Nah, sebelum mulai membahasnya, ada baiknya kita intip dulu paket penjualan dari realme narzo 50 ini.

Dus unit review realme narzo 50 ini masih sama dengan pendahulunya, dikemas dalam warna biru nan simpel. 

Saat kotaknya dibongkar kita akan menemukan unit smartphone, adapter 33W Dart Charge 11V3A/5V2A, kabel USB type-C, buku panduan cepat, kartu garansi dan pelindung layar yang sudah terpasang serta soft case bodi.

kelebihan dan kekurangan realme narzo 50

Rancangan Bodi

Menurut realme, narzo 50 mempunyai desain tekstur kecepatan Kevlar yang terinspirasi oleh mobil balap. Tekstur yang sama ini diterapkan pula pada mobil. realme menamakannya Kevlar Speed Texture Design. 

Dari sisi kami, style desain realme narzo 50 ini atraktif. Ada perubahan signifikan dari beberapa seri terakhir. Lebih tipis, lebih kokoh dan enak sekali saat dipegang.

harga realme narzo 50

Eksterior belakang unit review realme narzo 50 ini terasa mulus tapi kesat di tangan. So, tak mudah tergelincir. Materialnya memang terbuat dari plastik tapi kualitas finishingnya bagus, build quality solid. 

Meski tak terlalu kentara tapi panel belakang ini agak mudah ternoda sidik jari. Modul kamera dibuat lebih simpel berkonsep persegi panjang di sisi kiri atas dengan empat bulatan. 

BACA JUGA
Review Samsung Galaxy S24 FE: HP Premium dengan Harga Bersahabat

Untuk warnanya, realme narzo 50 yang kami ulas mengusung varian Speed Blue. Ada juga opsi warna lain yaitu Speed Black.

Selanjutnya, realme narzo 50 menanamkan port audio 3,5mm di area bawah, kemudian port USB type-C dan lubang speaker. Pada tray SIM card bisa dibenami dua kartu SIM dan 1 kartu memori sekaligus yang bisa ditambah hingga 1 TB.

spesifikasi realme narzo 50

Display

Unit review realme narzo 50 mengusung panel LCD berdesain punch hole yang memiliki rasio layar ke body hingga 90.8%. Didukung bentang layar 6.6 inci, refresh rate 120Hz, resolusi full HD+.

Buat gamers, komposisi ini menyuguhkan tampilan paling halus. Lag dalam animasi bisa diredam, scrolling dan transisi layar pun terasa smooth. 

realme narzo 50

realme narzo 50 bisa melakukan penyesuaian otomatis refresh rate sesuai aplikasi yang digunakan. Refresh rate layarnya bersifat adaptif antara 30Hz dan 120Hz, tergantung pada tugas yang dijalankan. 

Ada juga setting Standard 60Hz buat menghemat baterai atau setting High untuk pengoperasian lebih smooth.

Lebih jauh, smartphone ini disokong tingkat kecerahan hingga 480 nits, dengan touch sampling rate hingga 180Hz, 401 PPI, NTSC 96%.

Performa

Seri ini diperkuat dengan salah satu prosesor paling kuat di segmennya, Mediatek Helio G96. Unit review realme narzo 50 sanggup menunjukkan peningkatan kinerja 42% dibandingkan generasi sebelumnya.

Berkat proses fabrikasi 12nm smartphone ini bisa tampil lebih bertenaga dan efisien. Mengandalkan dua inti Cortex-A76 dan enam inti Cortex-A55 dengan clockspeed hingga 2,05GHz.

review realme narzo 50

Dibandingkan dengan G90/G88/G95/Snapdragon 662,GPU Mali G57 MC2 pada smartphone ini membuatnya jadi satu-satunya prosesor yang mendukung tampilan kecepatan refresh 120Hz.

Buat gamers, realme narzo 50 sudah mengedepankan pilihan dengan mode kinerja. Kemudian dilengkapi dengan notifikasi yang berbeda sesuai dengan preferensi agar lebih seru dalam pengalaman bermain game.

Ujung-ujungnya, game seperti Mobile Legends dengan setting grafis tinggi bisa digeber tanpa gangguan. Buat PUBG Mobile pengaturan grafis standar, gameplay masih tetap memuaskan dan smooth.

Buat memorinya, realme narzo 50 yang kami pegang mengusung RAM 4GB dan memori internal 64GB.

BACA JUGA
review realme 13 5G: HP 3 Jutaan Powerful Buat Gaming

Untuk skor Antutu benchmark, perangkat ini mencatatkan skor 263.361. Sementara menggunakan Geekbench, single core meraih skor 529 dan multi core memperoleh nilai 1802.

benchmark

Kamera

realme narzo 50 dipersenjatai  triple camera di bodi belakangnya. Disempurnakan dengan LED flash yang ditempatkan dalam modul berbentuk kotak di sisi kiri atas.

kamera

Kamera utamanya diklaim setara dengan smartphone flagship resolusinya 50MP. Sensor ini mempunyai area yang luas dan aperture besar f/1.8. Alhasil bisa menangkap cahaya dan menjadikan hasil foto lebih cerah dan jernih. Bisa melakukan zoom hingga 10X.

Kemudian seri ini juga mengantongi Lensa Makro 2MP (f/2.4 Aperture, 3P lens, 4cm FF) untuk fotografi dengan jarak fokus super dekat. Cocok buat penggemar fotografi makro.

Tak ketinggalan satu lagi sensor B&W dengan f/2.8 Aperture, 2P Lens untuk memberikan efek artistik khusus untuk potret. Bisa mereproduksi potret dalam hitam dan putih, memberikan eksposur  tinggi dan meningkatkan kontras.

Buat rekam video, tenang saja, unit review realme narzo 50 ini menyediakan beberapa pilihan. Mulai dari resolusi 720p dan 1080p pada 30fps dilengkapi fitur Ultra Steady buat meredam goyangan.

Ada banyak fitur dan efek dibenamkan dalam kamera smartphone ini mulai dari Night mode dengan filter, Pro Mode, dual view video, slow mo, ultra macro, movie hingga portrait plus filternya 

Sektor depan terbenam kamera selfie yang beresolusi tinggi 16MP dilengkapi AI Beauty, Portrait Mode, dan fitur lain. Hasil jepretannya pun relatif tak mengecewakan.

Hasil Kamera:

Selfie
Mode Ultra Macro
Mode Portrair
Mode Portrait with effect
Mode Auto
Night Mode original
Night mode with effect
Night mode with effect

Baterai 

realme menyodorkan kapasitas memadai buat sumber dayanya. Unit review realme narzo 50 ini mengedepankan baterai berkapasitas 5000mAh.

Lebih jauh, sang vendor mengklaim jika smartphone membawa algoritma penyetelan cerdas VCVT, algoritma pengoptimalan pengisian daya VFC, dan sistem perlindungan lima inti yang cerdas. 

Tak hanya itu, pengisian daya 33W Dart Charge dari realme narzo 50 mampu mengisi daya ponsel dengan baterai 100% hanya dalam 70 menit dengan cepat dan aman.

Terdapat fitur seperti Super Power Saving Mode untuk mendapatkan masa pakai baterai darurat. Ada juga mode Sleep Optimization/App Freezer/Screen Optimization selalu siaga di realme narzo 50.

BACA JUGA
realme Kolaborasi dengan Dominator Esports, Wujudkan Komitmen Pengembangan Talenta Esports Indonesia

Dan satu yang tak boleh ketinggalan, sistem pengisian dayanya didukung OTG pengisian daya terbalik khusus.

Antarmuka dan Fitur Lain

Unit review realme narzo 50 masih mengandalkan realme UI 2.0 yang berbasis pada Android 11. Secara tampilan dibangun simpel dan efisien mendekati antarmuka Android murni. 

Dari experience kami, realme narzo 50 ini bisa berakselerasi dengan baik. Booting aplikasi cepat dan memuaskan. Di sisi lain, ikon dan tampilannya simpel, efisien dengan animasi atraktif.

Sensor sidik jarinya ada di ruas kanan menyatu dengan tombol power. Responsif dan cepat tanggap terhadap sentuhan. Smartphone ini juga mendukung pengenalan wajah. 

Fitur lain yang tersedia di realme narzo 50 termasuk dual 4G VoLTE, Wi-Fi 5, Bluetooth 5.0, GPS, USB-C, pemindai sidik jari yang menghadap ke samping, dan jack headphone 3.5mm.

Smartphone ini juga memiliki speaker tunggal dengan output lumayan nendang. Tak terlalu keras tapi keluarannya masih terdengar baik di telinga.

Kelebihan dan Kekurangan realme narzo 50

Beberapa kelebihan realme narzo 50 yang menjadi sorotan antara lain refresh rate layar 120Hz, Dukungan chipset Helio G96 yang powerful. Ditambah kamera 50MP dan baterai besar dengan dukungan pengisian cepat 33W Dart Charge.

Sementara minus atau kekurangan realme narzo 50 yang ditemukan antara lain ketiadaan rekam video 4K. Tapi sampai saat ini, fasilitas ini memang tak terlalu krusial, kecuali buat konten kreator profesional.

Harga realme narzo 50

Sebagai salah satu pilihan smartphone gaming di segmen harga Rp2 jutaan, realme narzo 50 merupakan kandidiat terbaik. Sesuai kebutuhan kalangan yang menginginkan perangkat performa tinggi di harga entry level. 

Harga realme narzo 50 (4/64GB) ditawarkan Rp 2.299.000 pada Early Bird Sale melalui realme.com pada 22 Maret pukul 18:00 WIB. Kemudian ada pula Flash Sale 25 Maret pukul 00:00 WIB di Lazada, akulaku dan realme.com.

Informasi lebih lanjut mengenai realme narzo 50, silakan kunjungi link .

Shares: