BeritaHP Baru

Realme 7 | 7 Pro, Harga & Spesifikasi HP Dengan 65W Fast Charging

Realme 7 dan 7 Pro Rilis di India

#kamisukareview – Smartphone terbaru realme yang memakai urutan numerik resmi rilis. Spesifikasi dan harga realme 7 dan 7 Pro ini pertama kali diumumkan di India. Artinya, mereka akan menggeser pelan-pelan posisi realme 6 series ke samping, meskipun secara penjualan masih tetap jalan bersama.

Selain harga dan spesifikasi, yang menggelitik setelah peluncuran realme 7 dan 7 Pro India tentu saja informasi kedatangannya ke pasar Indonesia. Kami sendiri sudah menemukan informasi TKDN tentang realme 7 series ini. Artinya sebentar lagi mereka segera menginvasi Tanah Air.

[bacajuga number=3 tag=”hp”]

Realme 7 | Realme 7 Pro

Kami pernah melakukan review realme 6, smartphone ini cukup impresif. Kini penerusnya sudah datang, yakni realme 7 dan 7 Pro. Ternyata ada beberapa kelebihan menarik dari pendahulunya. Tentu kami bakal kian excited jika berkesempatan melakukan review.

Hanya dalam hitungan bulan, keduanya siap mengambil alih posisi dan tugas pendahulunya. Sebagai suksesor, HP realme terbaru ini membawa peningkatan yamg hampir menyeluruh, mulai teknologi layar sampai pengecasan.

Soal tampilan, keduanya membawa desain yang lebih segar. Model kamera utama realme 7 series ini misalnya, sudah melepas warisan lama yang ditemukan di realme 6 atau realme X50 Pro. Layoutnya dibikin lebih modern, sementara di area depan ditanami punch hole.

[bacajuga number=3 tag=”realme”]

Spesifikasi realme 7 Pro

spesifikasi realme 7 pro

Bicara soal dapur pacu, realme 7 Pro ternyata masih mengadopsi chipset yang dipakai di generasi pendahulunya yakni Qualcomm Snapdragon 720G. Tapi dikombinasi dengan teknologi layar realme XT. Naik kelas memakai panel Super AMOLED yang punya resolusi full HD+, dengan in-display fingerprint sensor dan refresh rate 60Hz.

BACA JUGA
Hernia Center Tzu Chi Hospital: Inovasi Robotik Modular Pertama di Indonesia untuk Penanganan Hernia

Apa yang dilakukan realme adalah langkah taktis yang menyesuaikan permintaan atau masukan konsumen serta fans. So, bisa dibilang pemilihan panel AMOLED 60Hz menggantikan panel IPS 90Hz adalah keputusan pasar.

Kamera selfie realme 7 Pro dipangkas, kini hanya punya satu sensor tapi punya resolusi 32MP f/2.5. Kamera belakangnya memakai lensa depth sensor 2MP. Kemudian sensor utama 64MP IMX682 besutan Sony. Artinya, mereka melepas sensor Samsung GW1 yang digunakan di beberapa seri sebelumnya.

Fitur yang tak kalah menarik adalah teknologi pengecasan serta kemampuan audionya. Smartphone ini dibenami teknologi Dolby Atmos, dan disuplai speaker stereo. Soal sumber daya, realme 7 Pro memakai baterai 4,500 mAh yang ditunjang 65W SuperDART.

Spesifikasi realme 7

Nah, untuk sang adik realme 7, vendor tetap memasang panel yang sama dengan realme 6. Yaitu teknologi berbasis IPS LCD 6,5 inci dengan resolusi full HD+ dan refresh rate 90Hz. Tapi untuk dapur pacunya, HP ini menyematkan chipset gaming MediaTek Helio G95.

Menariknya, HP ini punya kapasitas baterai 5000mAh. Lebih besar dari realme 7 Pro tetapi pengecasannya hanya mengandalkan teknologi 30W DART Charge. Tapi masih impresif sih, karena diklaim hanya butuh waktu 65 menit saja untuk mengisi penuh kapasitas baterai besarnya.

Soal kamera, seri ini mengadopsi konfigurasi yang sama dengan seri Pro. Hanya saja untuk sektor depan, realme 7 hanya mengandalkan sensor 16MP. Fitur kamera yang jadi andalan keduanya adalah Starry Mode dan mode Night Filters.

BACA JUGA
Realme dan Honor of Kings Dukung Anak Muda Kembangkan Skill Esports Melalui HOK Campus Attack Roadshow

[bacajuga number=1 tag=”hp-realme-terbaru”]

Harga dan Ketersediaan

harga realme 7 pro

Mulai 10 September, fans realme India bisa mendapatkannya secara online di situs Flipkart dan situs resmi mereka. Harga realme 7 (6/64GB) dibanderol INR14,999 (Rp3 jutaan). Sementara varian 8/128GB dipatok INR 16,999 atau Rp3,4 jutaan. Seri ini punya warna; Mist White dan Mist Blue.

Harga realme 7 Pro (6/8GB) dengan memori 128GB dibanderol INR19,999 dan INR 21,999, atau sekitar Rp4 jutaan dan Rp4,4 jutaan. Seri ini baru dijual 14 September 2020 dengan warna mirip tapi finishing beda, Mirror Blue & Mirror Silver.

Lalu berapa ya harganya di pasar Indonesia? Dan varian apa saja yang bakal dirilis? Silahkan prediksi.

Shares: