Berita

Poni Bakal Hilang di Produk iPhone 2019

#kamisukareview – Mempopulerkan bentuk poni (notch) pada layar utamanya melalui produk iPhone X, tren ponsel cerdas berponi pun dimulai. Beragam produsen berbondong-bondong mengeluarkan ponsel dengan model serupa.

Berhembus kabar, bahwa tahun depan Apple akan memangkas poni yang selama ini sebagai alokasi tempat penyedia lensa kamera dan beragam sensor di kamera depan. Gantinya, produsen asal Amerika Serikat (AS) tersebut tengah mengembangkan kamera yang tertanam dalam layar.

Pendek kata, seperti disebut Mac Rumors ponsel iPhone keluaran 2019 bakal sempurna dengan layar penuh tanpa bezel dan poni.

Rencana itu bahkan mengindikasikan bahwa merek dagang ini akan menelurkan ponsel lebih banyak ketimbang tahun-tahun sebelumnya.

Salah satu kemungkinannya menawarkan iPhone layar penuh beresolusi tinggi dengan banderol premium.

Dirundung masalah

Belakangan kabar yang berhembus terkait beberapa produk jajaran Apple, termasuk ponsel iPhone X dilaporkan memiliki masalah serius.

Seperti diberitakan Forbes (11/11/2018), produsen Apple memperingatkan konsumennya bahwa kemungkinan iPhone model X series mengalami masalah terkait sentuhan pada layarnya, akibat komponen yang mengalami kegagalan pada modul layar.

Dalam laman resminya pihak Apple melansir bahwa perangkatnya kemungkinan mengalami masalah sentuhan terkait komponen yang gagal bekerja pada modul layar.

Pendek kata, ada kemungkinan layar ponsel tak merspons sentuhan. Begitu pun sebaliknya, terkadang layar bekerja walau tak mengalami sentuhan.

Jika kamu pernah mengalami gelaja ini pada ponsel iPhone kamu, maka kabar baiknya kamu bisa langsung mendatangi gerai iPhone terdekat di kotamu guna mendapatkan solusi perbaikan.

BACA JUGA
Kolaborasi TP-Link dan Smartfren: Solusi Internet Fleksibel dengan Modem WiFi Berkualitas

Layanan perbaikan modul layar itu tentunya akan dibebasbiayakan, alias gratis. Pun jika kamu kemudian merasa kurang nyaman dengan kerusakan ini dan meminta pengembalian uang, maka perusahaan pun akan mengabulkannya.

Namun jika saat diservis ponsel iPhone kamu telah memiliki masalah serius, seperti telah retak, dan lain sebagainya. Kemungkinan kamu akan dikenakan biaya tambahan untuk penggantian perangkat modul layar sentuh tersebut.

Shares: