Galaxy Z Flip7 dan Gemini AI Jadi Solusi Naikan Level Bisnismu

review1st.com – Dalam bisnis online, visual produk yang menarik adalah kunci utama untuk memikat calon pembeli. Namun, banyak pelaku UMKM dan kreator pemula masih kesulitan membuat foto produk profesional karena keterbatasan alat, konsep visual, hingga waktu.

Menjawab kebutuhan tersebut, Samsung Galaxy Z Flip7 hadir sebagai content creation partner yang menggabungkan teknologi Gemini AI on-device dan desain FlexCam yang fleksibel.

Hasilnya, Z Flip7 menjelma menjadi “studio mock-up profesional di saku kamu”—memungkinkan pembuatan foto, mock-up produk, dan konten promosi berkualitas tinggi tanpa studio atau fotografer profesional.

Galaxy Z Flip7: Solusi Foto Produk & Mock-Up Bisnis yang Lebih Praktis

Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, mengatakan:

“Visual yang menarik bisa menentukan apakah calon pembeli melewati produk atau berhenti dan membeli. Kombinasi Gemini AI dan FlexCam di Galaxy Z Flip7 memudahkan pelaku usaha menciptakan visual berkualitas secara efisien, dari ide sampai produk siap jual.”

Berikut fitur-fitur kunci yang membuat Galaxy Z Flip7 menjadi smartphone terbaik untuk UMKM, reseller, dropshipper, hingga content creator:

1. Gemini Live di Cover Screen: Ide Konten Mengalir dalam Sekejap

Dengan Gemini Live di Cover Screen, kamu dapat ngobrol dengan AI tanpa membuka ponsel. Fitur ini sangat membantu ketika kamu:

  • butuh konsep foto produk,
  • membuat ide mock-up desain,
  • mencari inspirasi konten visual,
  • atau brainstorming saat kehabisan ide.
Galaxy Z Flip7 dan Gemini AI Jadi Solusi Naikan Level Bisnismu

Contoh penggunaan:

“Beri tiga konsep foto etalase kaos ‘Kopi Senja’ dengan gaya flat-lay estetik, sertakan biji kopi dan cangkir keramik.”

Gemini langsung memberi konsep detail: komposisi warna, gaya pencahayaan, properti foto, hingga rekomendasi framing. Kamu tidak lagi kehilangan waktu hanya untuk mencari satu konsep visual.

BACA JUGA
Infinix XPAD 20 Pro Resmi Meluncur 9 Oktober: Tablet AI Terbaru

Kamu bahkan bisa lanjutkan alur kreatif langsung di perangkat:

“Buatkan prompt untuk Gemini Nano Banana agar membuat mock-up desain ‘Kopi Senja’ pada mug hitam.”

Semua dilakukan tanpa pindah perangkat maupun aplikasi. Cepat, hemat waktu, dan sangat praktis untuk UMKM.

2. FlexCam: Ubah Galaxy Z Flip7 Jadi Mini Studio Foto di Mana Saja

Dalam jualan online, foto produk yang rapi dan konsisten sangat menentukan tingkat konversi. FlexCam memungkinkan kamu menghasilkan foto profesional seorang diri, tanpa tripod tambahan.

Keunggulan FlexCam untuk foto produk:
  • Bisa berdiri sendiri untuk foto hands-free
  • Ambil sudut low-angle, eye-level, hingga top-down flat-lay
  • Stabil untuk memotret produk kecil maupun besar
  • Cocok digunakan di ruang sempit, meja kecil, atau lokasi outdoor

Setelah foto diambil, kamu bisa langsung mengeditnya atau menjadikannya bahan untuk mock-up promosi.

3. Gemini Nano “Banana”: Sentuhan Profesional untuk Setiap Foto Produk

Gemini Nano Banana berfungsi menyempurnakan visual secara instan, langsung dari perangkat.

Fitur ini sangat berguna untuk UMKM yang butuh foto produk bersih dan profesional tanpa software editing rumit.

Contoh penggunaan:

“Buat latar belakang foto ini putih bersih, hilangkan pantulan, dan rapikan permukaan mug.”

Hasilnya? Foto produk siap diunggah ke marketplace atau media sosial dalam hitungan detik.

AI juga bisa membuat mock-up promosi:

“Buatkan mock-up mug dengan logo tanaman kopi, tambahkan ornamen biji kopi dan elemen kayu.”

Didukung kamera utama 50MP, hasil akhir terlihat natural dan premium—ideal untuk catalog, ads, hingga media sosial.

BACA JUGA
Samsung Umumkan Pemenang Solve for Tomorrow 2025

Harga Galaxy Z Flip7 & Galaxy Z Fold7 di Indonesia

Galaxy Z Flip7

  • 12GB/512GB: Rp19.999.000
  • 12GB/256GB: Rp17.999.000
  • Warna: Blue Shadow, Jetblack, Coral-red, Mint (eksklusif online)

Galaxy Z Fold7

  • 16GB/1TB: Rp34.999.000
  • 12GB/512GB: Rp31.499.000
  • 12GB/256GB: Rp28.499.000
  • Warna: Blue Shadow, Silver Shadow, Jetblack

Promo Spesial Galaxy Z Flip7: Total Benefit Rp4,2 Juta

Berlaku hingga 10 Desember 2025, pembeli bisa mendapatkan:

  • Benefit hingga Rp4.200.000
  • Google AI Pro gratis 6 bulan
  • Program trade-in dengan cicilan mulai dari Rp700.000/bulan
  • Cicilan 0% hingga 24 bulan

Promo ini menjadikan Galaxy Z Flip7 sebagai perangkat terbaik untuk pelaku bisnis yang ingin meningkatkan kualitas konten tanpa investasi mahal.