#kamisukareview – Selain media untuk melakukan cuitan, Twitter juga bisa digunakan sebagai media untuk sharing konten video atau animasi GIF.
Terkadang kita juga ingin mendownload file Video atau animasi GIF yang dikirim pada timeline Twitter orang lain untuk selanjutnya dibagikan kepada teman kita diluar Twitter menggunakan aplikasi lain.
Berikut ini adalah cara mendownload video dan Animasi GIF dari Twitter baik itu menggunakan PC desktop ataupun HP Android.
Baca juga
Download dengan menggunakan komputer (PC)
Cara mendownload video ini ada beberapa tahapan tapi tak terlalu rumit kok. Berikut urutannya:
- Pertama, bukalah konten Twitter yang ingin kamu unduh videonya, setelah itu copy / salin URL dari halaman Twitter tersebut.
- Kemudian, buka tab baru pada browser Internet yang digunakan dan buka situs http://twittervideodownloader.com/
- Tempelkan (Paste) alamat URL Twitter yang baru saja kamu salin tadi pada kolom yang tersedia di halaman TwitterVideoDownloader, kemudian klik tombol Download
- Selanjutnya, akan muncul sejumlah tombol Download yang menyediakan link unduhan untuk video sesuai dengan resolusi yang tersedia. Klik salah satu tombol yang ada dan mulai untuk mengunduhnya.
Download menggunakan HP Android
Untuk cara mendownload video menggunakan HP Android, kamu bisa melakukan langkah yang sama, dengan langkah di atas. Namun selain itu kamu juga bisa menggunakan aplikasi khusus yang bisa digunakan untuk mendownload video di Twitter.
Caranya adalah sebagai berikut:
- Unduh dan pasang aplikasi Download Twitter Video dari Google Play Store.
- Setelah terpasang, temukan video yang ingin di unduh dari Twitter baik lewat aplikasi Twitter ataupun browser.
- Kemudian, klik panah ke bawah di sebelah kanan cuitan, lalu pilih ‘Copy link to Tweet‘.
- Langkah selanjutnya, tempelkan (paste) tautan cuitan dari video tersebut pada aplikasi downloader. Kemudian klik download untuk memulai mengunduh.