Berita

Menanti OPPO A7 Hadir di Indonesia

#kamisukareview – Nilai positif yang didapat Oppo Indonesia atas pendistribusian perangkat seluler, terus mendorong mereka untuk lebih memperkaya varian dengan mendatangkan model baru.

Rumor yang beredar bahwa model anyar, A7, akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat. Ponsel ini sejatinya akan mulai hadir di Tiongkok pada Selasa (13/11/2018).

Sepertinya kali ini Oppo Indonesia akan menyasar pada segmen Low-Mid. Hal itu terlihat dari spesifikasi maupun desainnya yang nyaris menyamai model Realme 2 yang sudah beredar di Indonesia awal bulan lalu.

Beberapa bocoran spesifikasi di dunia maya menggambarkan, perangkat ini menggunakan tampilan layar seluas 6,2 inci HD+ IPS LCD dengan aspek rasio 18:9 yang diproteksi Gorilla Glass 3.

Kinerja ponsel ini pun didukung oleh prosesor SoC Snapdragon 450 (14 nm), Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53.

Untuk kebutuhan kamu menyimpan berbagai dokumen foto dan video, A7 menyediakan saluran penyimpanan internal 32GB. Jika kurang, maka slot jenis MicroSD siap menampung penambahan kapasitas penyimpanan hingga 256GB.

Dilengkapi dengan RAM 3GB dan 4GB, A7 menyediakan 2 kamera pada bagian punggungnya, yakni 13MP, f/2.2, AF + 2MP, f/2.4, dengan depth sensor, LED flash, HDR, panorama, Video 1080p@30fps.

Sementara pada kamera depan dirasa cukup dengan resolusi 16MP, f/2.0, HDR, untuk mengabadikan swafoto (selfie) kamu.

Sayang, untuk sambungan kabel perangkat ini masih menggunakan MicroUSB, lengkap dengan koneksi nirkabel lain, semisal WiFi dan Bluetooth.

BACA JUGA
Galaxy A55 5G: Andalan ATS Esports di Samsung Galaxy Gaming Academy 2024

Oppo global hanya menyediakan 2 warna pada varian ponsel yang ditanamkan baterai 4.230 mAh ini, yakni Glaze Blue, Glaring Gold.

Soal harga? nah, itu yang belum ada bocorannya. Yang pasti tentunya cukup terjangkau dengan generasi millennial Indonesia.

Shares: