review1st.com – Peluncuran Infinix EDGE Series menandai langkah baru Infinix dalam menghadirkan perangkat dengan pendekatan desain premium dan fungsionalitas tinggi.
NOTE Edge hadir sebagai smartphone stylish dengan daya tahan unggul, sementara XPAD Edge dirancang sebagai tablet produktivitas fleksibel dengan pengalaman kerja setara PC.
“EDGE Series mencerminkan arah inovasi Infinix ke depan. Melalui NOTE Edge dan XPAD Edge, kami menghadirkan desain curved ultra tipis berkelas yang dipadukan dengan performa andal dan produktivitas yang relevan bagi konsumen Indonesia,” ujar Sergio Ticoalu, Head of Marketing Infinix Indonesia.
Infinix NOTE Edge: Smartphone Curved Ultra Tipis dengan Baterai 6500mAh
Desain Premium, Tipis, dan Tangguh
Mengusung slogan “Edge With Class, Power that Lasts”, Infinix NOTE Edge hadir dengan bodi ultra tipis 7,2 mm dan bobot hanya 185 gram, namun dibekali baterai terbesar yang pernah dihadirkan Infinix, yaitu 6500mAh.

NOTE Edge tampil dengan desain Pearl Light Ripple Shadow dan empat pilihan warna premium:
- Lunar Titanium
- Silk Green
- Stellar Blue
- Shadow Black
Varian Silk Green menjadi sorotan dengan tekstur eksklusif menyerupai kain sutra, menghadirkan kesan elegan dan berbeda.
Layar 3D Curved 1.5K dan Audio JBL
Pada bagian depan, NOTE Edge mengusung layar 3D curved 1.5K Ultra Clear dengan bezel ultra tipis 1,87 mm dan tingkat kecerahan hingga 4500 nits. Layar ini dilindungi Corning® Gorilla® Glass 7i serta didukung sertifikasi IP65 untuk ketahanan debu dan percikan air.

Pengalaman hiburan semakin maksimal dengan dual stereo speaker JBL, menghadirkan suara bass yang kuat dan detail audio yang jernih.
Performa 5G Generasi Baru dengan Dimensity 7100
Infinix NOTE Edge menjadi smartphone pertama di dunia yang ditenagai MediaTek Dimensity 7100 5G. Chipset ini mencatat skor AnTuTu V11 di atas 810.000 poin dan mampu menjalankan game populer hingga 90fps dengan stabil.
Teknologi Ultra Powerful Signal (UPS) 3.0 AI Super Signal memastikan koneksi 5G tetap optimal di berbagai kondisi, termasuk area padat, transportasi umum, hingga lokasi dengan interferensi tinggi.
Baterai 6500mAh dengan Teknologi Self Repairing
Baterai 6500mAh pada NOTE Edge mampu bertahan hingga:
- 26 jam navigasi Google Maps
- 22 jam pemutaran YouTube

Dilengkapi teknologi self repairing battery, baterai mampu mempertahankan lebih dari 80% kapasitas setelah 2.000 siklus pengisian, setara dengan sekitar enam tahun penggunaan normal.
Pengisian daya didukung 45W Fast Charge, mengisi 50% dalam 27 menit dan penuh dalam 62 menit.
Kamera 50MP dan Fitur AI Cerdas
NOTE Edge dibekali kamera utama 50MP Ultra Clear dengan sensor besar, menghasilkan foto detail dan natural di berbagai kondisi cahaya.

Untuk pertama kalinya, Infinix menghadirkan Live Photo Mode, merekam momen dinamis tiga detik lengkap dengan audio.
Didukung XOS 16 berbasis Android 16, Folax AI Assistant, serta jaminan 3 kali update Android dan 5 tahun patch keamanan, NOTE Edge dirancang untuk penggunaan jangka panjang.
Infinix XPAD Edge: Tablet Ultra Slim dengan Produktivitas Setara PC
Layar 13,2 Inci 2.4K untuk Multitasking
Infinix XPAD Edge hadir sebagai tablet ultra tipis dengan layar 13,2 inci 2.4K Eye Protection Display, memberikan ruang kerja luas untuk multitasking, presentasi, hingga aktivitas kreatif.

Desain Ringan dan Keyboard Included
Dengan bobot hanya 588 gram dan desain metal unibody ultra slim, XPAD Edge nyaman digunakan di berbagai situasi. Tablet ini sudah dilengkapi X Keyboard 20 dalam paket penjualan, mendukung pengalaman kerja layaknya PC.
XPAD Edge juga mendukung X Pencil 20 (dijual terpisah) untuk menulis dan menggambar secara presisi.
Aplikasi Produktivitas dan Audio Imersif
XPAD Edge hadir dengan aplikasi bawaan WPS Office dan CapCut, serta didukung fitur Infinix AI untuk produktivitas dan kreativitas. Sistem 4 speaker immersive sound memastikan pengalaman audio yang optimal untuk kerja maupun hiburan.
Harga Infinix NOTE Edge dan XPAD Edge di Indonesia
Infinix NOTE Edge tersedia mulai 20 Januari 2026:
- 8GB + 128GB (Erafone eksklusif): Rp3.299.000
- 8GB + 256GB: Rp3.399.000 (harga promo dari Rp3.499.000)
Infinix XPAD Edge:
- Harga promo: Rp4.499.000 (normal Rp4.599.000)
- Termasuk keyboard dalam paket penjualan
Sebagai bonus tambahan, setiap pembelian NOTE Edge dan XPAD Edge dilengkapi bundling kartu Smartfren hingga 48GB selama 1 tahun.









