#kamisukareview – Samsung Indonesia akhirnya meluncurkan secara resmi varian flagship Samsung Galaxy S10, yakni Galaxy S10, dan Galaxy S10+.

Dua flagship Samsung Galaxy S10 ini memiliki konfigurasi dan kemampuan kamera yang cukup mirip, sementara soal performa dan desain layar dari keduanya pun serupa.

Samsung Galaxy S10 dan Galaxy S10+ sama-sama telah dibekali dengan triple-camera yang terdiri atas kamera primer 12MP (wide), kamera sekunder 12MP (telephoto), dan lensa 16MP (ultra-wide).

Ketiga lensa tersebut ditopang dengan LED flash untuk memberikan pencahayaan maksimal saat memotret.

Selain kelengkapan kamera yang serupa, Galaxy S10 juga dibekali dengan layar penuh (full display), mereka menyebutnya dengan Infinity-O yang memiliki lengkungan di kedua sisi dan lubang kamera (punch hole) di bagian kanan atasnya dengan aspek rasio 19:9.

Ada teknologi panel Dynamic Amoled, HDR10+, resolusi Quad HD+, serta  pelindung kaca Gorilla Glass 6.

Untuk ukuran, Samsung Galaxy S10+ dibekali layar 6,4 inci, sedangkan Galaxy S10 hanya dibekali layer berdiagonal 6,1 inci. 

Hp-hp ini juga boleh dikatakan tahan banting dengan cuaca ekstrem karena telah mengantongi sertifikasi IP68 yang mampu menahan perangkat dari debu serta mampu tetap aktif di dalam air hingga kedalaman 1,5 meter dengan durasi 30 menit.

Samsung Galaxy S10 dan Galaxy S10+ versi Indonesia dibekali dengan prosesor Exynos 9820 Octa-core 2,7 GHz dengan pemrosesan 8 nanometer (8 nm) yang dilengkapi dengan mesin berteknologi kecerdasan buatan (AI engine).

BACA JUGA
Layanan Proteksi SDK dan Streaming Ancaman Terbaru dari Appdome

Samsung Galaxy S10 dibekali dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal (ROM) 128GB. Sementara Samsung Galaxy S10+ ditanamkan RAM dan ROM yang lebih beragam, yakni RAM 8GB/ROM 128GB, RAM 8GB/ROM 512GB, dan RAM 12GB/ROM 1TB.

Kedua varian ini juga dilenkapi dengan fast charging 15W dan 15W Fast Wireless Charging. 

Ada juga fitur Wireless PowerShare yang memungkinkan Galaxy S10 dan Galaxy S10+ mampu menjadi powerbank nirkabel untuk Hp lain.

Keduanya juga dilengkai dengan sensor sidik jari ultrasonic di balik layer (ultrasonic fingerprint under display) untuk mendeteksi sidik jari secara akurat. Bahkan ketika sidik jari basah atau berminyak.

Soal harga, Samsung pada Galaxy S10 RAM 8GB/ROM 128GB dibanderol Rp12.999.000.

Sedangkan untuk varian Samsung Galaxy S10+, daftar harganya adalah:

  • Rp 13.999.000 (RAM 8GB/ROM 128GB)
  • Rp 18.499.000 (RAM 8GB/512GB)
  • Rp 23.999.000 (RAM 12GB/ROM 1TB)
https://www.youtube.com/watch?v=ZCfgkIyD9g0
Shares: