Berita

Apple dan OPPO Siap Produksi Charger Nirkabel

#kamisukareview – Akhirnya produk masa depan Apple dan OPPO akan dibekali teknologi pengecasan tanpa kabel (nirkabel). Apple menyebut produk mereka dengan nama AirPower.

Melalui cuitannya akun twitterya, ChargerLAB mengklaim memiliki informasi kredibel terkait kabar ini, bahwa Luxshare Precision telah menyiapkan lini produksi untuk perangkat AirPower.

Luxshare Precision juga merupakan produsen yang memproduksi kabel USB Type-C dan AirPod untuk produk Apple.

MacWorld menjelaskan, AirPower adalah peranti pengisian daya nirkabel yang kian memudahkan kamu untuk mengisi ulang baterai iPhone maupun iWatch kamu secara lebih mudah.

Cukup meletakkan Hp maupun jam pintar tersebut di atas perangkat, maka daya baterai akan langsung terisi. Dalam sekali pengisian, AirPower pun mampu melakukannya untuk beberapa gadget.

Saat ini, diklaim baru 3 model iPhone yang dapat menggunakan pengisian nirkabel pada AirPower, yakni iPhone 8, iPhone 8 Plus, dan iPhone X.

Sementara untuk iWatch, hanya iWatch generasi ketiga yang sudah disematkan teknologi ini.

 

Baca juga

Lalu bagaimana dengan OPPO?

Sementara sebagai salah satu Hp dengan penjualan yang cukup baik di Indonesia pada 2018, produsen Hp Tiongkok, OPPO, juga tak ingin ketinggalan dalam menyediakan resolusi teknologi ini.

Saat ini, produsen OPPO memang terkenal dengan menyediakan teknologi pengecasan cepat melalui VOOC dan SuperVOOC pada beberapa lini produknya.

BACA JUGA
3 Cara Cek Kuota Telkomsel (Internet) Terbaru November 2024

Kabar menyebut, perusahaan ini juga tengah menyiapkan teknologi pengecasan nirkabel.

Menukil GSM Arena, OPPO baru saja bergabung dengan Wireless Power Consortium, yang pada gilirannya memungkinkan Hp-Hp masa depan OPPO akan mendukung teknologi charger nirkabel.

Strategi OPPO ini juga tentunya diikuti oleh OnePlus. Tak heran memang, karena keduanya berada dalam satu payung perusahaan.

Meski pengamat belum bisa memprediksi tipe Hp OPPO yang akan menggunakan teknologi ini, namun untuk OnePlus, para pengamat mengatakan jika OnePlus 7T bisa jadi akan mulai menyematkan teknologi tersebut.

So, wait and see aja deh…

 

Shares: