#kamisukareview – Gelaran Indonesia Modification Expo (IMX) 2018 tinggal mengitung hari. Acara yang diperuntukkan bagi para penggila modifikasi itu akan berlangsung di Balai Kartini, Jakarta Selatan, pada 17-18 November 2018.

Selain penuhnya gerai dari kalangan industri modifikasi, acara ini dikabarkan akan banjir diskon pada beberapa produk aksesori.

Acara unggulan yang digagas National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) ini, seperti dikatakan Andre Mulyadi, pengagas IMX 2018, diperuntukkan untuk merangsang pertumbuhan industri modifikasi di Indonesia.

“Program promo potongan penjualan ini adalah salah satu inti dari terselenggaranya IMX 2018. Tujuannya tak hanya menyenangkan para pemilik produk atau brand, tetapi juga merangsang pengunjung yang datang untuk belanja kebutuhan modifikasinya dengan harga super murah,” bebernya.

Ragam potongan harga

MultiPro Welding misalnya, produsen ini menjual segala hardware perbengkelan dengan memberikan diskon hingga 40%!.

Selain itu produsen car cover kekinian, BitelBlack, akan memikat dengan memberikan potongan harga 25% berikut bonus cover jok untuk setiap 10 orang pertama yang bertransaksi di IMX pada hari pertama dan kedua.

Ar Custom Works tak ketinggalan untuk mengurangi harga penjualan air suspension dan pelek kerennya. Banderolnya berkisar Rp15 jutaan.

Sementara, TeckWrap sebagai merek auto sticker juga memberikan potongan harga sebesar 20% persen untuk pembelian produk mereka selama IMX 2018.

Mega Arvia selaku pemegang merek pelek Lenso, Work Wheel, Rotiform, per Eibach, dan ban Nankang, akan memberikan voucher jutaan rupiah untuk 100 orang pertama yang datang ke IMX 2018.

BACA JUGA
Erajaya Digital Gelar iBox Education Leadership Summit 2024 di Empat Kota

Voucher itu nantinya bisa digunakan untuk belanja tiap produk-produk yang ditawarkan.

Terakhir, Speed Z sebagai workshop spesialis performance parts juga punya best deal dengan menjual hand brake cover dan pedal set hanya ditebus dengan Rp150 ribuan.

Teruntuk kamu penyuka audio, bakal dimanjakan dengan potongan harga tiap produk lansiran Alpine dan Pioneer.

Produk baru

IMX 2018 juga akan menggelar beberapa peluncuran produk aftermarket. Seperti AngelBull Ground Wire, line up baru air suspension Revolt, termasuk kolaborasi sneakers Saint Barkley dengan Datsun dan Educate Yourself.

Gelaran eksibisi yang kali pertama hdir di Indonesia ini juga memiliki peluang bagi kamu yang ingin membuka bisnis otomotif.

Seperti yang ditawarkan Trimmer Vertue Concept, workshop spesialis lampu Yoong Motor, dan cat anti gores Raptor yang memberikan workshop trial kit eksklusif.

Untuk update soal program promosi pameran itu, kamu boleh mengikuti akun Instagram @NMAA.id.

So, jangan sampai gak dateng ya.

Shares: