BeritaEditors Pick

OPPO A93 Muncul, Disuplai RAM 8GB dan Baterai 4000mAh

spesifikasi dan harga oppo a93


#kamisukareview – OPPO baru saja meluncurkan smartphone terbaru mereka di Vietnam. Yaitu OPPO A93 yang siap adu taring dengan para kompetitor didukung harga dan spesifikasi sesuai kantong konsumen.

Lewat A Series yang berdatangan secara beruntun, OPPO masih tetap fokus dan konsisten di segmen menengah. Di Indonesia pun sang vendor baru saja merilis handphone terbarunya OPPO A33 dan OPPO A53.

[bacajuga number=3 tag=”hp-baru”]

harga oppo a93

OPPO A93, HP Menengah Terbaru

OPPO A93 mengandalkan layar depan 6,43 inci yang memenuhi bagian depan ditambah punch hole di kiri atasnya. Selain mampu menampilkan konten dengan jernih dan tajam, vendor membenamkan teknologi AMOLED dengan sensor fingerprint berada di bawah layar.

Lebih jauh, punch hole dari HP OPPO terbaru ini menampung dua kamera depan sekaligus yang terdiri dari kamera utama 16 MP dan sekunder 2 MP.

Tak hanya itu, bezel pada layarnya pun terlihat tipis di berbagai sudutnya sehingga membuat pengguna menjadi leluasa dalam menonton video atau memainkan game.

Kemudian beralih ke bagian belakang OPPO A93, terdapat empat kamera yang mempunyai kombinasi kamera utama 48 MP, ultrawide 8 MP, portrait 2 MP, dan monokrom 2 MP.

Alhasil, kehadiran kamera ultrawide memungkinkan pengguna dapat menghasilkan foto dengan area yang luas. Secara bawaan, kamera utama OPPO A93 menghasilkan foto 12 MP dengan teknologi 4-in-1 pixel binning.

BACA JUGA
Promo 11.11 OPPO: Diskon Hingga 75% dan Harga Flash Sale OPPO A3!

Di sisi lain, pengguna tetap dapat menghasilkan foto dengan resolusi yang lebih besar apabila mengaktifkan 48 MP Mode.

Lantas masuk ke bagian performa, OPPO A93 hadir dengan dukungan chipset MediaTek Helio P95 Octa-Core yang mempunyai performa bertenaga berkat kecepatan maksimal yang mencapai 2,2 GHz. Ditambah dengan RAM 8 GB yang mampu menangani game dan aplikasi berat.

Dan buat penyimpanan internal, OPPO A93 memiliki storage 128GB sehingga mampu menampung banyak dokumen, foto, video, dokumen, dan aplikasi sekaligus. OPPO juga tetap menyiapkan slot microSD apabila kapasitas internalnya masih kurang lega.

Nah, baterai berkapasitas 4000mAh ditugaskan sebagai sumber daya handphone yang satu ini. Dilengkapi pula dengan fitur 18W Fast Charging yang memungkinkan pengisian daya baterai mampu berjalan dengan cepat.

Tak hanya itu, OPPO melengkapi handphone penerus OPPO A92 ini dengan dukungan dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, WiFi, Bluetooth, dan ColorOS 7.2 berbasiskan Android 10 telah dihadirkan pada perangkat ini.

[bacajuga number=1 tag=”hp-4-jutaan-terbaik”]

spesifikasi oppo a93

Harga OPPO A93

OPPO A93 dijual secara resmi di Vietnam dengan harga 7.490.000 Dong atau sekitar Rp 4,8 juta. Hingga saat ini belum ada kabar apakah smartphone terbaru ini akan turut hadir di Indonesia atau tidak.

Spesifikasi:

LAYAR

TipeAMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran6.43 inches, 99.8 cm2 (~84.5% screen-to-body ratio)
Resolusi1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~409 ppi density)

PLATFORM

OSAndroid 10, ColorOS 7.2
ChipsetMediatek Helio P95 (12 nm)
CPUOcta-core (2×2.2 GHz Cortex-A75 & 6×2.0 GHz Cortex-A55)
GPUPowerVR GM9446

MEMORI

Slot KartumicroSDXC (dedicated slot)
Internal128GB 8GB RAM

KAMERA OPPO A93

Utama48 MP, f/1.7, 26mm (wide), 1/2.0″, 0.8µm, PDAF
8 MP, f/2.2, 119? (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
2 MP, f/2.4, (depth)
2 MP, f/2.4, (depth)
FiturLED flash, HDR, panorama
Video4K@30fps, 1080p@30/120fps, gyro-EIS
Depan16 MP, f/2.4, (wide), 1/3″, 1.0µm
2 MP, f/2.4, (depth)

KONEKTIVITAS

WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth5.1, A2DP, LE, aptX HD
GPSYes, with A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS, QZSS
RadioFM radio
USBUSB Type-C 2.0, USB On-The-Go

FITUR

SensorFingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass

BATERAI OPPO A93

DetailLi-Po 4000 mAh, non-removable

LAIN-LAIN

WarnaMagic White, Matte Black
Shares: