#kamisukareview – Semakin berkembangnya teknologi nirkabel membuat piranti earphone dengan True Wireless Stereo makin diminati. Advan merilis StartGo TWS guna memenuhi permintaan pasar terhadap earphone bluetooth yang stylish, dengan kualitas suara yang mumpuni sekaligus terjangkau.

Memiliki desain yang stylish serta dilengkapi speaker 13 mm atau terbesar di kelasnya, headset ini memungkinkan penggunanya beraktivitas sekaligus mendengarkan musik stereo nirkabel dengan kualitas suara yang jernih serta dentuman bass yang mantap terdengar di telinga.

[bacajuga number=5 tag=”gadget”]

Spesifikasi Lengkap

“Earphone ini dihadirkan Advan untuk memenuhi permintaan pasar pencinta musik terhadap earphone handal, stylish sekaligus terjangkau dibandingkan merk lain pada rentang harga yang sama,” kata GM Marketing Advan Indonesia Aria Wahyudi, Senin (16/12/2019).

“Advan StartGo TWS sudah dilengkapi teknologi Bluetooth versi terbaru sehingga pengguna bisa lebih lama menggunakan sekaligus menikmati alunan musik dari ponsel menggunakan earphone ini,” imbuh Aria.

Dengan dilengkapi teknologi Bluetooth 5.0 versi terbaru, headset lebih hemat daya dan dapat digunakan hingga jarak 10 meter dari ponsel ataupun tablet.

Penggunaan Bluetooth 5.0 ini juga membuat ponsel pengguna lebih irit daya saat dipasangkan dengan StartGo TWS 2 ketimbang Bluetooth versi sebelumnya.

Dilengkapi baterai berkapasitas 30mAh 3.7V pada ear buds serta charging case dengan daya 500mAh, aksesoris ini bisa digunakan dalam jangka waktu pemakaian hingga 3,5 jam. Charging case tidak hanya berfungsi sebagai kotak penyimpan, tetapi juga mengisi ulang daya earphone saat tidak digunakan.

Earphone ini juga memudahkan penggunanya dengan menyala secara otomatis saat dikeluarkan dari casing serta langsung mengisi ulang saat disimpan dalam charging case.

Casing stylish dari StartGo TWS juga memiliki desain mungil yang cantik serta mudah disimpan saat sedang tidak digunakan.

StartGo juga memiliki mikrofon yang memungkinkan pengguna menjawab panggilan telepon. Piranti mungil ini juga memiliki tombol power multi fungsi yang bisa digunakan untuk menerima dan menutup panggilan panggilan, mendengarkan musik dan berbagai fungsi lainnya.

Harga StartGo TWS

Selama masa promosi, earphone StartGo TWS bisa didapatkan dengan harga diskon sebesar Rp.199.000 dari harga normal senilai Rp.249.000

Advan berdiri pada tahun 1998 sebagai perusahaan kebanggan Indonesia. Beragam produk telah diciptakan dan di produksi oleh PT Bangga Teknologi Indonesia. Mulai dari Notebook, Tablet, PC, Smartphone, hingga aksesoris digital.

Dari data yang diliris International data Corporation ( IDC ) sepanjang 2017. Penjualan Smartphone Advan meningkat dari tahun sebelumnya.Tercatat pada tahun 2017 Advan menempati posisi ke-3 dengan market share 7,7%. Pada tahun 2016, Advan berada di urutan ke-4 (6,8%). Pada Tahun 2018, Advan tetap berada di Top 5, Advan yakin, bahwa teknologi adalah milik semua orang.

Shares: