Berita

ROG Hadir di Ajang UI Cybergames Mendukung Perkembangan Esports

review1st.com – ASUS ROG hadir di UI Cybergames, ajang turnamen esports yang digelar oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) UIE-Sports, Universitas Indonesia. Hadirnya ROG di ajang tersebut merupakan bukti komitmen ASUS terhadap komunitas, industri, serta ekosistem esports di Indonesia. ROG akan hadir di UI Cybergames pada tanggal 23 Januari 2024.

UI Cybergames merupakan ajang turnamen esports tahunan yang digelar oleh UKM UIE-Sports, Universitas Indonesia. Ajang tersebut dibagi dalam tiga cabang games, yaitu Mobile Legends Bang Bang, Valorant, dan PUBG Mobile.

Tidak hanya diramaikan oleh perwakilan tim esports dari Universitas Indonesia, UI Cybergames juga diikuti oleh berbagai tim dari Asia Tenggara.

Di acara UI Cybergames, ROGers dan gamers juga berkesempatan menjajal langsung berbagai laptop gaming terbaru yang ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen™ 7000 Series, mulai dari ASUS TUF Gaming A16 yaitu laptop gaming 16-inci yang ditenagai kombinasi prosesor AMD Ryzen™ dan chip grafis AMD Radeon™.

Serta ROG Zephyrus Duo 16 yang merupakan laptop gaming layar ganda paling powerful di dunia. Selain itu ROGers dan gamers juga berkesempatan menjajal ROG Ally, portable gaming console terbaik yang ditenagai prosesor AMD Ryzen™ Z1 Series.

Tidak hanya sekadar bermain game, ROGers dan gamers juga bisa bereksperimen langsung dengan image generative AI apps, Stable Diffusion, yang dijalankan secara lokal di ROG Zephyrus Duo 16. Rasakan pengalaman berkreasi lewat performa powerful ROG Zephyrus Duo 16 yang bisa menciptakan gambar kurang dari 10 detik!

BACA JUGA
Telkomsel Terapkan Teknologi Self-Adaptive Feedback Bersama ZTE untuk Tingkatkan Jaringan 4G di Makassar dan Kendari

Bukan ROG jika tidak ada activity berhadiah. Ikuti berbagai activity di booth ROG di UI Cybergames, mulai dari bermain FIFA 23 atau Monster Hunter World, berkreasi  dan bereksperimen dengan Stable Diffusion, hingga upload keseruan di Instagram.

Akan ada hadiah merchandise eksklusif dari ROG untuk ROGers dan gamers yang berhasil menyelesaikan berbagai activity di booth ROG di UI Cybergames.

Ayo bergabung di ROG Community Indonesia

ROG Community Indonesia sendiri merupakan salah satu komunitas gaming terbesar di Indonesia dengan lebih dari 55.000 anggota yang tersebar di seluruh Indonesia.

ROG Community hadir sebagai jembatan antara gamers sekaligus pengguna dan penggemar produk ROG dengan #TeamROG. Dengan misi menghadirkan komunitas gaming yang sehat, ASUS ROG Indonesia juga akan menggelar berbagai kegiatan ROG Community lainnya di seluruh Indonesia. 

Mau ikut acara-acara ROG Community berikutnya? Segera bergabung dengan ROG Community Indonesia di https://rogcommunity.id, bermain bersama di Discord channel https://bit.ly/DiscordROGCommunityID dan bertukar informasi di Facebook Group https://bit.ly/ROGCommunityID karena semua informasi akan kami bagikan di kanal-kanal tersebut. Sampai bertemu di acara ROG Community Gathering berikutnya!

Shares: