review1st.com – Infinix, brand teknologi dengan visi memberdayakan generasi muda Indonesia dalam semangat #JadiinMaulo, meluncurkan kampanye #KolaborasiJuara bersama ONIC Esports yang akan berpartisipasi dalam Turnamen MLBB Tingkat Dunia mulai 2 Desember 2023 di Manila, Filipina.
Dalam kolaborasi ini, Infinix menyelenggarakan rangkaian program Bersama ONIC, yaitu Watch Party bersama SONIC (komunitas penggemar ONIC Esports) dan XFans di 8 Kota se Indonesia, serta kampanye digital dan promosi spesial Salebration Akhir Tahun dengan hadiah utama nonton langsung Turnamen MLBB Tingkat Dunia 2023 di Filipina.
Sergio Ticoalu, Country Marketing Manager Infinix Indonesia, mengatakan, “Partisipasi ONIC Esports di Turnamen MLBB Tingkat Dunia tahun ini adalah satu kebanggaan bukan hanya bagi penggiat esports dan penggemar MLBB, namun juga bagi bangsa Indonesia.
Semangat ini yang mendorong Infinix menghadirkan kampanye #KolaborasiJuara bersama ONIC Esports untuk mengajak masyarakat Indonesia menjadi bagian dari perjuangan tim ONIC Esports yang sedang berjuang di Filipina untuk membawa piala kemenangan bagi Indonesia di tingkat dunia”.
Gaungkan “Dukung ONIC, Dukung Indonesia” Melalui #KolaborasiJuara
Kampanye #KolaborasiJuara sebagai manifestasi dukungan Infinix bagi perjuangan ONIC Esports hadir dalam berbagai program yang berlangsung mulai hingga pertengahan Desember.
Program tersebut antara lain ONIC Watch Party dimana Infinix menjadi official smartphone sponsor, kampanye digital antar komunitas Infinix dan ONIC Esports, serta program promosi Salebration Akhir Tahun.
Dalam ONIC Watch Party, Infinix turut mengundang para SONIC dan XFans untuk mendukung perjuangan tim ONIC eSports melalui event ONIC Watch Party yang akan diselenggarakan di 8 kota. Selama babak penyisihan grup, ONIC Watch Party akan diselenggarakan di Jakarta dan Bandung dari 2 hingga 6 Desember 2023.
Untuk Knockout Stage yang berlangsung mulai dari 9 Desember hingga momen final di 17 Desember 2023, ONIC Watch Party akan diadakan di Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali, Pontianak, Medan, Makassar, dan Manado.
Gelaran ONIC Watch Party juga akan dimeriahkan oleh berbagai aktivitas seperti mini game, content challenge, serta product experience smartphone terbaru Infinix. Semua aktivitas menarik tersebut akan dilakukan di area Infinix Zone yang siap menyambut para SONIC dan XFans.
Di ranah digital, Infinix juga mengajak para XFans untuk memberikan dukungannya kepada ONIC eSports. Bertajuk Pantun Challenge, para peserta harus memberikan pantun bertema dukungan kepada ONIC eSports.
Tak hanya itu, Infinix juga menghadirkan filter #KolaborasiJuara agar para XFans tetap dapat memberikan dukungan walau tidak berada langsung di Manila.
Dalam program promosi Salebration Akhir Tahun, Infinix juga memberikan kesempatan kepada para SONIC dan XFans yang ingin menonton Turnamen MLBB Tingkat Dunia 2023 secara langsung di Manila.
Dengan pembelian produk Infinix senilai minimal dua juta rupiah di Infinix Store atau mitra retail Infinix, konsumen dapat melakukan registrasi via QR Code yang tersedia di store.
Terbuka hingga 9 Desember 2023, tim Infinix akan melakukan pengundian pemenang untuk menonton langsung Turnamen MLBB Tingkat Dunia 2023 di Manila, Filipina.
Lanjutkan Semangat #UnbeatableCollaboration
Sebagai Official Gaming Smartphone Partner, Kolaborasi Infinix dan ONIC Esports resmi diumumkan pada Mei tahun ini dengan tagline #UnbeatableCollaboration.
Dalam rangkaian kemitraan, Infinix berkomitmen untuk mendukung perjalanan ONIC Esports untuk menjadi salah satu tim esports terbaik Indonesia.
Sepanjang tahun ini, ONIC Esports pun berhasil mencatat rangkaian prestasi dalam turnamen bergengsi, termasuk mengukuhkan treble winner dari tiga turnamen penting Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) yaitu MLBB Professional League (MPL) ID Season 11, Mobile Legends Southeast Asia Championship (MSC) 2023, dan ESL Snapdragon Pro Series 2023.
Dukungan Infinix untuk ONIC eSports tak hanya terjadi di kompetisi, namun juga pada event offline. Saat perhelatan Infinix Gaming Master 2023, ONIC eSports juga menyelenggarakan program coaching clinic bersama dengan jajaran pelatih berpengalaman.
Sinergi Infinix dan ONIC eSports juga berlanjut di event peluncuran Infinix GT 10 Pro yang bertajuk “Kolaborasi Hype”.
Dalam event yang diselenggarakan oleh Hypequarters Kick Avenue ini, pemain ONIC eSports seperti Kairi dan Butts juga tampak hadir untuk memperkenalkan Infinix GT 10 Pro kepada teman-teman media yang hadir.
“Setelah rangkaian kemenangan yang luar biasa dalam #UnbeatableCollaboration, Infinix harap perjalanan ONIC Esports di turnamen MLBB global tahun ini akan menjadi penutup yang memuaskan di akhir tahun.
Infinix tentunya akan terus mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk memberikan semangat dan dukungan penuh bagi tim ONIC,” pungkas Sergio.