Tips & Trik

Cara Agar Tangkapan Video Tidak Goyang di HP Android

#kamisukareview – Saat ini, proses pengambilan video sudah bisa dilakukan hanya dengan menggunakan HP Android saja. Terlebih bahwa kebanyakan HP Android saat ini telah dibekali dengan kemampuan kamera yang mumpuni untuk melakukan hal tersebut.

Berikut ini ada cara sederhana agar tangkapan video tidak goyang saat kamu mengambil video dengan perangkat Android.

Bagi kamu yang masih menggunakan Hp kelas menengah, jangan khawatir tidak bisa menangkap video stabil lantaran kamu bisa mengakalinya dengan sangat mudah.

Bahkan tidak perlu perangkat tambahan seperti aksesoris stabilizer berharga mahal, yang kamu perlukan hanyalah aplikasi Google Photos yang biasanya sudah terpasang pada setiap perangkat Android yang ada saat ini.

Caranya, buka aplikasi Google Photos cari dan buka file video yang ingin kamu buat stabil kemudian buka video tersebut. Pada bagian bawah tengah layar klik tombol Edit, maka akan muncul pilihan Stabilize. Tunggu hingga proses selesai, lamanya waktu yang diperlukan saat melakukan proses ini tergantung dari durasi video yang ada.

BACA JUGA
Sketch to Image di Galaxy Z Fold6 Bikin Plan Akhir Tahun Jadi Mudah
Agar Tangkapan Video Tidak Goyang di Android
Google Photos, akan memproses agar video kamu terlihat lebih stabil saat dimainkan

Jika proses stabilisasi sudah selesai, maka kamu bisa langsung melihat hasilnya dengan menekan tombol Play yang ada ditengah layar, kemudian simpanlah video hasil proses stabilisasi tersebut dengan menekan tombol Save yang berada dibagian pojok kanan atas layar.

Biasanya, file video hasil editan ini akan memiliki ukuran file yang sedikit lebih besar dari file aslinya, namun kamu bisa bandingkan video mana yang terlihat lebih stabil saat dimainkan.

Selamat mencoba!

Shares: