Xiaomi 15 Ultra: Teknologi Fotografi Flagship Segera Hadir di Indonesia

review1st.com – Xiaomi Indonesia, pemimpin dalam teknologi elektronik dan perangkat pintar, akan segera meluncurkan Xiaomi 15 Ultra, sebuah inovasi revolusioner yang menggabungkan kemampuan fotografi dan videografi, performa luar biasa, serta pengalaman pengguna premium dalam satu perangkat.

Smartphone flagship ini dipastikan akan menjadi standar baru dalam dunia smartphone di Indonesia, dengan peluncurannya yang dijadwalkan pada 13 Maret 2025, bersamaan dengan Xiaomi 15 dan rangkaian produk AIOT serta wearables terbaru.

Andi Renreng, Marketing Director Xiaomi Indonesia, menyatakan, “Kami sangat antusias membawa kembali varian Xiaomi Ultra sebagai jawaban untuk para penggemar Xiaomi dan tech enthusiast yang telah lama menantikan.

Dengan spesifikasi unggul yang ada di dalamnya, Xiaomi 15 Ultra siap membawa fotografi mobile ke level yang lebih tinggi.

Selain itu, perangkat ini akan menjadi pilihan utama bagi pengguna modern, konten kreator, dan fotografer profesional yang membutuhkan smartphone serbaguna, responsif, dan mampu mengabadikan setiap momen dengan kualitas profesional.”

Menangkap Setiap Detil, Di Setiap Kondisi

Xiaomi 15 Ultra akan merevolusi dunia mobile photography dengan sistem Leica quad camera pada kamera utamanya, memberikan gambar dan video luar biasa di berbagai kondisi pencahayaan.

Pengguna dapat menikmati kemampuan smartphone ini untuk menghasilkan foto malam dengan detail tajam dan video sinematik dengan rentang dinamis superior.

Semua ini berkat kombinasi kamera utama Leica 50MP dengan sensor flagship 1 inci Sony LYT-900, serta lensa Leica Summilux yang legendaris.

BACA JUGA
Indosat Terapkan AI-RAN Pertama di Asia Tenggara bersama Nokia dan NVIDIA

Lensa Leica Summilux terkenal dengan bukaan aperture lebar yang memungkinkan penangkapan cahaya lebih banyak, menghasilkan efek bokeh alami yang menawan, dan meminimalkan aberasi serta distorsi.

Xiaomi 15 Ultra juga dilengkapi dengan kamera telefoto floating 50MP, periskop telefoto 200MP, dan kamera ultra-wide 50MP, yang menghasilkan gambar dengan detail tajam dan warna yang sangat akurat.

Dilengkapi dengan Xiaomi AISP 2.0 dan Stepless Master Portrait, Xiaomi 15 Ultra menggabungkan teknologi kecerdasan buatan dan optik premium untuk memberikan pengalaman fotografi terbaik di kelasnya.

Lensa Leica Summilux dengan bukaan ƒ/1.63 memastikan penangkapan cahaya yang optimal, menghasilkan gambar cerah dan jernih.

Fleksibilitas perspektif pengambilan gambar juga ditingkatkan dengan panjang fokus variabel 23mm, 28mm, dan 35mm, sementara dynamic range hingga 14EV memungkinkan penangkapan detail yang sangat kaya, baik di area terang maupun gelap, menghasilkan gambar yang sangat mendekati realitas.

Desain Ikonik dan Elegan

Selain unggul dalam fotografi, Xiaomi 15 Ultra juga hadir dengan desain yang sangat elegan. Terinspirasi oleh kamera klasik, perangkat ini menggunakan material premium seperti serat kaca kelas aerospace dan kulit PU, menciptakan keseimbangan antara keindahan dan ketangguhan.

Tersedia dalam tiga pilihan warna premium: Black, White, dan Silver Chrome, Xiaomi 15 Ultra memancarkan aura profesionalisme dan keanggunan.

Segera Hadir di Indonesia

Xiaomi 15 Ultra akan segera hadir di Indonesia, siap membawa puncak teknologi fotografi flagship ke tangan pengguna pada 13 Maret 2025.

BACA JUGA
Redmi Note 14 Pro Series: Kamera 200 MP dan Fitur AI Premium

Bersiaplah untuk mendefinisikan ulang batas kreativitas visual dengan Xiaomi 15 Ultra. Untuk informasi lebih lanjut, ikuti terus update terbaru dari Xiaomi Indonesia melalui saluran komunikasi resmi kami.