BeritaLaptop

ASUS Buka Pre-Order Tiga Laptop AI Terbaru di Indonesia

review1st.com – ASUS baru-baru ini mengumumkan pembukaan sesi pre-order untuk tiga laptop AI terbaru mereka di Indonesia. Tiga varian yang tersedia adalah Zenbook DUO (UX8406), serta dua varian Vivobook S 14 (S5406 dan M5406).

Ketiga laptop ini merupakan bagian dari jajaran ASUS AI, standar laptop AI terbaik dari ASUS yang tidak hanya memudahkan konsumen dalam memilih laptop AI, tetapi juga memastikan memenuhi standar aplikasi berbasis AI.

Pre-order Sekarang!

Sesi pre-order sudah dibuka dan dapat diakses melalui website ASUS berikut:

Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik seperti speaker portabel JBL, Corkcicle water bottle, dan voucher belanja di ASUS Online Store senilai hingga Rp1.000.000.

Vivobook S 14 OLED: Portabilitas dan Performa Optimal

Vivobook S 14 OLED (S5406 dan M5406) dirancang khusus untuk portabilitas dan kinerja optimal. Dibekali dengan prosesor Intel® Core™ Ultra dan AMD Ryzen™ Series, laptop ini menawarkan performa tangguh untuk aplikasi AI dan penggunaan sehari-hari.

Bobotnya hanya 1,3kg dengan daya tahan baterai hingga 16 jam, Vivobook S 14 OLED sangat ideal untuk mobilitas tinggi namun tetap andal sepanjang hari. Layarnya menggunakan ASUS Lumina OLED untuk visual yang tajam dengan dukungan HDR, sementara keyboard ergonomis dengan RGB backlight dan touchpad besar meningkatkan produktivitas pengguna.

Zenbook DUO: Inovasi Dual-Screen dengan Performa Tinggi

Zenbook DUO (UX8406) menampilkan desain inovatif dengan dua layar ASUS Lumina OLED touchscreen. Ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ Ultra 9 dan Intel Arc graphics, laptop ini memungkinkan penggunaan AI yang canggih dengan memori hingga 32GB LPDDR5X dan penyimpanan SSD PCIe 4.0 2TB.

BACA JUGA
Mengenal Samsung Music Frame: Perpaduan Seni Digital dan Audio Imersif

Dual-display 3K OLED dengan refresh rate 120Hz memberikan ruang kerja ekstra luas hingga 19,8 inci, sementara baterai 75Wh dan pengisian cepat memastikan kenyamanan pengguna sehari-hari.

Zenbook DUO juga dilengkapi dengan fitur-fitur Windows 11 seperti Copilot untuk asisten pintar dan kemampuan pengeditan foto yang canggih, serta sistem pendingin canggih untuk performa optimal.

Dapatkan pengalaman menggunakan laptop AI terbaik dari ASUS dengan melakukan pre-order sekarang juga! Untuk informasi lebih lanjut tentang spesifikasi dan cara pre-order, kunjungi website ASUS Indonesia.

Shares: