Berita

MediaTek dan Arm Total Design: Membentuk Masa Depan Komputasi AI

review1st.com – MediaTek mengumumkan kemitraan strategisnya dengan Arm Total Design dalam acara COMPUTEX 2024 hari ini.

Bergabung dengan ekosistem yang berkembang pesat, MediaTek bertujuan untuk mengakselerasi pengembangan produk berbasis Arm® Neoverse™ Compute Subsystems (CSS), terutama dalam aplikasi AI di berbagai sektor termasuk pusat data, infrastruktur, dan telekomunikasi.

“Kemitraan dengan Arm memungkinkan kami untuk mengoptimalkan desain produk kami untuk aplikasi AI, meningkatkan kinerja per watt, dan mengatasi beban kerja yang paling menantang,” ujar Vince Hu, Corporate Vice President di MediaTek.

“Dengan keahlian kami dalam komputasi hybrid, AI, SerDes, dan ciplet, serta dukungan teknologi pengemasan, kami siap mempercepat inovasi AI dari perangkat hingga cloud.”

Dengan memanfaatkan Neoverse CSS, MediaTek dapat menghadirkan solusi SoC yang optimal dalam waktu yang lebih singkat, mengintegrasikan subsistem yang terbukti dan telah diverifikasi dengan baik.

Hal ini memungkinkan MediaTek untuk merancang SoC yang sesuai dengan kebutuhan aplikasi spesifik, menjawab tuntutan komputasi AI yang semakin kompleks.

“Teknologi AI menghasilkan permintaan yang terus meningkat untuk komputasi dan efisiensi daya yang lebih baik,” kata Mohamed Awad, senior vice president dan general manager, Infrastructure Line of Business, Arm.

“Kemitraan kami dengan MediaTek dalam Arm Total Design membawa keahlian yang terbukti dalam pengembangan perangkat berkinerja tinggi dan hemat energi, menghadirkan solusi yang didukung AI secara cepat dan berkelanjutan di Arm Neoverse CSS.”

BACA JUGA
Infinix Luncurkan HOT 50 Pro+ bersama JKT48, Smartphone 3D-Curved SlimEdge Tertipis Dunia Mulai Rp 2 Jutaan

MediaTek telah mengadopsi desain arsitektur berdaya rendah terbaik dari Arm untuk mendorong kinerja komputasi, grafis, dan AI dalam seri Dimensity selularnya.

Dengan posisi sebagai pemasok Wi-Fi terkemuka di industri untuk berbagai aplikasi, MediaTek terus memperluas jejaknya ke berbagai sektor, termasuk otomotif, Chromebook, dan IoT, memimpin dalam teknologi yang memenuhi tuntutan zaman.

Shares: